SAMPANG – malangpagi.com
Kabagops Polres Sampang, AKP Roycke Hendrik Fransisco B, S.IP S.IK memimpin langsung pelaksanaan rapid test kepada 104 anggota Polres Sampang yang akan melaksanakan BKO (Bawah Kendali Operasi) ke Polres Sumenep, Senin (7/12/2020).
Seusai apel pagi, para anggota yang melaksanakan BKO pemilihan kepala daerah Sumenep pada 9 Desember 2020 mendatang menjalani rapid test, bertempat di lapangan apel belakang Mapolres Sampang.
Sebelumnya, setiap anggota diukur suhu tubuhnya menggunakan thermogun oleh petugas dari Urkes Polres Sampang. Selama berlangsungnya kegiatan rapid test, seluruh anggota wajib memakai masker.
AKP Roycke mengungkapkan, rapid test dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 pada personel Polres Sampang yang akan melaksanakan BKO Pilkada Sumenep.
“Sebelum kita berangkatkan, terlebih dahulu dilakukan rapid test, untuk memastikan seluruh personel yang akan diberangkatkan ke Polres Sumenep dalam kondisi sehat. Mengingat pelaksanaan Pilkada serentak tahun ini masih dalam suasana pandemi,” ujarnya.
Menurut Roycke, Kapolres Sampang ingin memastikan bahwa ke-104 personel yang akan melaksanakan BKO Pilkada Sumenep dalam keadaan sehat jasmani dan rohani, serta aman dari virus Covid-19. Hal tersebut dilakukan guna memberikan keyakinan kepada masyarakat.
Pelaksanaan rapid test dibagi dalam dua gelombang. Gelombang pertama sudah dilaksanakan pada Jumat (4/12/2020) lalu. Dan gelombang kedua dilaksanakan pada hari ini.
“Hasil dari Urkes Polres Sampang, 104 anggota Polres Sampang yang terdiri dari gabungan fungsi, dan Polsek jajaran yang mengikuti rapid test, semuanya non reaktif,” pungkas Roycke.
Rencananya pada Selasa (08/12/2020) dini hari, Kapolres Sampang, AKBP Abdul Hafidz S.IK M.Si akan melepas keberangkatan 7 Perwira dan 97 Bintara yang akan mengamankan pelaksanaan Pilkada Kabupaten Sumenep.
Reporter : Widodo
Editor : MA Setiawan