JAKARTA – malangpagi.com
Komisi IX DPR RI telah menyelesaikan uji kelayakan Calon Dewan Pengawas (Dewas) BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan periode 2021-2026 melalui rapat pada Kamis (28/1/2021).
Di antara nama-nama yang terpilih, terdapat nama Ketua Harian Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI), Siruaya Utamawan, SE terpilih sebagai salah satu Dewas BPJS Kesehatan.
Uji kelayakan digelar secara tertutup oleh internal Komisi IX DPR RI. Rapat dipimpin Ketua Komisi IX, Felly Estelita Runtuwene dan dihadiri 45 dari 51 anggota. Rapat dimulai pukul 15.00 WIB dan berakhir pada pukul 16.30 WIB.
“Setelah hasil musyawarah dan mufakat, lahirlah lima nama sebagai Dewan Pengawas BPJS Kesehatan,” kata Felly saat membacakan putusan. “Dari unsur pekerja ada dua orang yaitu, bapak Indra Yana dan Siruaya Utamawan,” lanjut politikus NasDem itu.
Sementara itu, anggota Komisi IX Rahmad Handoyo berharap, Dewas terpilih bisa membawa lembaga BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan lebih baik di masa yang akan datang.
Dewas BPJS Kesehatan
Dewas BPJS Ketenagakerjaan
Editor : MA Setiawan