
KABUPATEN MALANG – malangpagi.com
Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto menggelar kunjungan kerja di dua desa wilayah Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, yakni Desa Srigading dan Sumberngepoh, Jumat pagi (11/3/2022).
Didik mengawali kegiatan dengan hadir dalam Karya Bhakti pembersihan sungai dan saluran irigasi Kalimanggis di Desa Srigading, yang diinisiasi Kodim 0818 Kabupaten Malang–Kota Batu. Dilanjutkan meninjau titik lokasi bencana tanah longsor, yang berada di lereng perbukitan di wilayah Desa Sumberngepoh.
Dalam kegiatan Karya Bhakti, Didik bersama Dandim 0818, Letkol Inf Taufik Hidayat, memberikan arahan saat pelaksanaan apel gelar pasukan, yang diikuti anggota Paskhas, Polres Malang, Kodim 0818, jajaran Pemkab Malang dan Kecamatan Lawang, serta sejumlah lembaga masyarakat.
“Kegiatan Karya Bhakti ini bertujuan membantu kesulitan masyarakat di wilayah Srigading, yang terdampak musibah banjir kemarin,” jelas Didik dalam arahannya.
Hujan deras yang terjadi sejak Selasa (8/3/2022) lalu mengakibatkan aliran sungai di wilayah Desa Srigading meluap hingga membanjiri rumah warga di sekitarnya. Banjir membawa material lumpur, yang disebabkan adanya penumpukan batang kayu dari bukit Supiturang sehingga menutup aliran sungai
“Sekitar dua RW yang terdampak. Totalnya 75 KK (kepala keluarga) atau 225 jiwa. Rumah warga terendam air disertai lumpur, dengan ketebalan lumpur sekitar 10 centimeter, dan air setinggi 25 centimeter,” jelas Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan
Dalam musibah banjir tersebut, satu warga dilaporkan hanyut terbawa arus saat sedang melihat luapan banjir. “Satu orang hanyut terbawa banjir diketahui bernama Sa’ad (55), warga Sumberwuni, Kecamatan Lawang. Menurut beberapa saksi, saat kejadian korban tengah melihat banjir. Tanah yang dipijaknya ambrol dan kemudian Ia hanyut terbawa banjir,” terangnya
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang juga menginformasikan adanya dua titik longsor di wilayah Desa Sidoluhur dan Jalan Ngamarto yang berada di Kecamatan Lawang.
“Desa Sidoluhur yang berdekatan dengan Desa Srigading terjadi longsor, yang sempat menutup total akses jalan ke dua desa. Proses pembersihan sudah dilakukan,” ungkap Sadono.
“Hingga saat ini, BPBD Kabupaten Malang bersama TNI-Polri, relawan, dan warga, terus melakukan pembersihan sisa-sisa material lumpur yang terbawa banjir,” pungkasnya. (Giar/MAS)












