
KOTA MALANG – malangpagi.com
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) RI, Letjen TNI (Purn) Anto Mukti Putranto, meninjau langsung progres renovasi gedung Poltekom yang akan digunakan sebagai fasilitas sementara untuk pelaksanaan program Sekolah Rakyat di Kota Malang. Didampingi Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dan perwakilan dari Kementerian Sosial, kunjungan tersebut berlangsung pada Jumat (20/6/2025) pagi.
Dalam peninjauan itu, rombongan menyusuri setiap sudut bangunan tiga lantai yang tengah direnovasi. Anto turut memberikan sejumlah catatan dan masukan teknis untuk mendukung kelancaran program nasional tersebut.
Tak hanya itu, KSP juga melihat lahan kosong milik Pemkot Malang di sekitar Poltekom yang direncanakan menjadi lokasi pembangunan gedung baru untuk Sekolah Rakyat.
“Kami ingin melihat langsung situasi di lapangan. Nantinya, modul Sekolah Rakyat ini akan seragam dengan program serupa di daerah lain. Hanya saja, konsepnya asrama, lengkap dengan laboratorium dan sistem pengawasan CCTV,” ujar Anto, Jumat (20/6/2025).
Ia mengapresiasi langkah cepat yang dilakukan Pemkot Malang dalam menyiapkan sarana dan prasarana untuk program ini. Menurutnya, Kota Malang menunjukkan kesiapan yang matang.
“Pak Wali ini luar biasa, top, mbois. Kami dari KSP akan terus memantau, dan jika ada kendala silakan dilaporkan ke kami,” ungkapnya.
Sementara itu, Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menyambut baik kunjungan serta arahan dari Kepala Staf Kepresidenan. Ia menegaskan komitmen penuh dalam menyukseskan program Sekolah Rakyat yang merupakan salah satu prioritas nasional.
“Ini merupakan amanah dari Presiden. Tentu kami akan laksanakan sebaik mungkin,” tuturnya.
Wahyu juga memastikan bahwa progres renovasi terus dipantau, meskipun pekerjaan berada di bawah wewenang Kementerian PUPR. Ia optimistis pengerjaan akan rampung sesuai target dan standar.
“Tinggal sedikit lagi, kita masuk tahap finishing. Kami akan sesuaikan dengan masukan dari KSP agar lebih maksimal,” pungkasnya. (Rz/YD)















