Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
Malang Pagi

GRIB JAYA Malang Soroti Dugaan Pembuangan Limbah B3 Ilegal di TPA Supiturang

Limbah B3 merupakan jenis limbah yang dapat membahayakan kesehatan manusia dan lingkungan jika tidak ditangani secara tepat. 

by RedMP.
13 April 2025
in Kota Malang
Bagikan Berita

Ketua DPC GRIB JAYA Malang, Damanhury Jab saat investigasi limbah ilegal di TPA Supiturang Malang.

KOTA MALANG – malangpagi.com

Kasus pembuangan limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) secara ilegal di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Supiturang, Kota Malang menjadi sorotan tajam dari organisasi kemasyarakatan Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu Jaya (GRIB JAYA).

Ketua DPC GRIB JAYA Malang, Damanhury Jab mengungkapkan bahwa investigasi terhadap kasus ini telah dilakukan sejak Minggu, (2/2/2025).

Dalam keterangannya, ia menyebutkan bahwa temuan ini bukan sekadar isapan jempol. Investigasi intensif yang dilakukan secara langsung di lapangan menemukan adanya indikasi kuat bahwa limbah B3 telah dibuang secara sembarangan dan tercampur dengan limbah rumah tangga di lokasi TPA Supiturang.

Damanhury mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengantongi bukti-bukti akurat terkait pembuangan limbah tersebut. Bukti-bukti ini antara lain berupa dokumentasi limbah medis seperti bekas selang kateter hingga obat-obatan kedaluwarsa yang seharusnya ditangani dengan standar khusus dan ketat.

Baca Juga :

Pemkot Malang Segera Tetapkan Target Pembangunan Rumah Subsidi

Pemkot Malang Segera Tetapkan Target Pembangunan Rumah Subsidi

20 Oktober 2025
Pemkot Malang Dukung Pengembangan Wakaf Produktif di Kampus

Pemkot Malang Dukung Pengembangan Wakaf Produktif di Kampus

20 Oktober 2025
Sebagian Warga Nilai Jalan Tembus Griya Santa Sudah Jadi Kebutuhan Kota Malang

Jalan Tembus Candi Panggung Tersendat, Satpol PP Surati Warga Griya Santa

18 Oktober 2025
Hasil Survei KLHK, TPA Supit Urang Layak untuk Program Wasted Energy dan RDF

PSEL Terkendala, RDF Jadi Opsi Pengolahan Sampah Andalan Kota Malang

18 Oktober 2025
Hasil Survei KLHK, TPA Supit Urang Layak untuk Program Wasted Energy dan RDF

Hasil Survei KLHK, TPA Supit Urang Layak untuk Program Wasted Energy dan RDF

18 Oktober 2025
Load More

Limbah B3 merupakan jenis limbah yang dapat membahayakan kesehatan manusia dan lingkungan jika tidak ditangani secara tepat.

Keberadaan limbah ini di lokasi TPA yang seharusnya hanya diperuntukkan bagi limbah domestik menimbulkan pertanyaan besar terkait pengawasan dan tata kelola lingkungan di Kota Malang.

GRIB JAYA menilai bahwa pembuangan limbah B3 secara ilegal ini dapat menjadi ancaman langsung bagi para pekerja kebersihan yang setiap harinya berada di area tersebut. Ia juga menegaskan bahwa kasus ini berpotensi masuk ke ranah pidana lingkungan hidup.

“Permasalahan ini sangat serius dan menyangkut keselamatan manusia. Nyawa para petugas kebersihan yang bekerja di TPA Supiturang bisa terancam akibat paparan langsung limbah B3,” ujar Damanhury.

Kota Malang dikenal sebagai kota pendidikan dengan keberadaan berbagai perguruan tinggi ternama, termasuk yang memiliki fakultas atau program studi terkait ilmu lingkungan. Namun, Damanhury menyayangkan bahwa kota dengan potensi intelektual sebesar itu justru mengalami masalah lingkungan yang sangat mendasar dan berbahaya.

“Ini adalah aib besar bagi Kota Malang. Di tengah keberadaan para pakar dan mahasiswa lingkungan, masih saja terjadi kelalaian yang begitu fatal. Ini menunjukkan ada yang tidak beres dalam tata kelola dan pengawasan lingkungan kita,” tegasnya.

GRIB JAYA menilai Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang tidak menjalankan fungsinya secara optimal. Oleh karena itu, organisasi ini mendesak agar DLH segera dievaluasi secara menyeluruh. Mereka menduga adanya kelalaian bahkan kemungkinan unsur pembiaran dalam kasus ini.

“Kami minta agar DLH Kota Malang segera dievaluasi total. Ini bukan hal sepele, ini menyangkut keselamatan warga dan kredibilitas pengelolaan lingkungan hidup,” ujarnya.

Tidak hanya berhenti di situ, GRIB JAYA juga menyerukan kepada DPRD Kota Malang untuk tidak tinggal diam. Sebagai lembaga legislatif yang memiliki fungsi pengawasan, DPRD harus bertindak cepat dan melakukan pemanggilan terhadap pihak-pihak terkait, termasuk DLH dan pengelola TPA Supiturang.

“Kami minta agar DPRD Kota Malang segera memanggil DLH dan pihak pengelola TPA. Jangan tutup mata terhadap persoalan yang mengancam kesehatan publik seperti ini,” tegas Damanhury.

GRIB JAYA juga meminta agar Polresta Malang Kota segera melakukan penyelidikan dan penindakan hukum terhadap pihak-pihak yang bertanggung jawab atas pembuangan limbah B3 secara ilegal ini. Mereka meyakini bahwa kasus ini tidak akan terjadi tanpa adanya kelalaian atau pelanggaran sistematis dari pihak tertentu.

Kasus ini menjadi pengingat bagi seluruh pemangku kepentingan bahwa persoalan lingkungan bukan sekadar isu teknis, tetapi menyangkut hak hidup masyarakat yang sehat dan aman. GRIB JAYA menegaskan komitmennya untuk terus mengawal kasus ini hingga tuntas. (*/YD)


Bagikan Berita
ADVERTISEMENT

Related Posts

Pemkot Malang Segera Tetapkan Target Pembangunan Rumah Subsidi

Pemkot Malang Segera Tetapkan Target Pembangunan Rumah Subsidi

20 Oktober 2025

...

Pemkot Malang Dukung Pengembangan Wakaf Produktif di Kampus

Pemkot Malang Dukung Pengembangan Wakaf Produktif di Kampus

20 Oktober 2025

...

Sebagian Warga Nilai Jalan Tembus Griya Santa Sudah Jadi Kebutuhan Kota Malang

Jalan Tembus Candi Panggung Tersendat, Satpol PP Surati Warga Griya Santa

18 Oktober 2025

...

Hasil Survei KLHK, TPA Supit Urang Layak untuk Program Wasted Energy dan RDF

PSEL Terkendala, RDF Jadi Opsi Pengolahan Sampah Andalan Kota Malang

18 Oktober 2025

...

Hasil Survei KLHK, TPA Supit Urang Layak untuk Program Wasted Energy dan RDF

Hasil Survei KLHK, TPA Supit Urang Layak untuk Program Wasted Energy dan RDF

18 Oktober 2025

...

Menteri PKP Pastikan Wartawan Bisa Nikmati Program Rumah Rakyat

Menteri PKP Pastikan Wartawan Bisa Nikmati Program Rumah Rakyat

18 Oktober 2025

...

Bank Dunia Kucurkan Rp143 Miliar untuk Atasi Banjir di Kota Malang

DPUPRPKP Kota Malang Sebut Jalan Tembus di Candi Panggung Jadi Solusi Atasi Kemacetan

18 Oktober 2025

...

Load More
Next Post
Khawatir Malang Jadi Kota Wisata Bunuh Diri, DPRD Siapkan Langkah Serius

Khawatir Malang Jadi Kota Wisata Bunuh Diri, DPRD Siapkan Langkah Serius

Kunjungan Wisata Kota Malang Meroket, Tahun 2025 Ditarget Tembus 3,1 Juta

Kunjungan Wisata Kota Malang Meroket, Tahun 2025 Ditarget Tembus 3,1 Juta

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin