KOTA BATU – malangpagi.com
Komunitas Batu Skate ini mengenalkan Kota Wisata Batu melalui olahraga skateboard. Sudah 25 tahun komunitas ini eksis, Batu Skate merupakan wadah bagi para skaters di Kota Batu.
Batu Skate terbentuk sejak 2004 dari kesamaan minat, rutinitas latihan dan berkumpul para anggotanya. Mereka terdiri dari kalangan remaja, dewasa dan mahasiswa bahkan sampai ada yang sudah berkeluarga.
Ketua Batu Skate, Vinsensius Yuangga Prasetya (22) menjelaskan, komunitas ini berkembang seiring dengan kepopuleran skateboard yang terus meningkat dalam beberapa tahun.
“Awalnya hanya sedikit, sekitar 7-10 orang saja anggotanya,” bebernya, Selasa (20/8/2019) malam.
Ia menambahkan, seiring bertambahnya waktu dan berkembangnya olahraga skateboard di Kota Batu, secara otomatis anggota juga terus bertambah. Terlebih saat kita sering mengadakan even.
“Kami menilai kegiatan ini positif. Sebab dengan skateboard, kita dapat melatih mental. Ini berguna kala kita dihadapkan dengan situasi sulit,” ucap Angga.
Para skater yang tergabung dalam Komunitas Batu Skate ini untuk mengasah skill dan teknik bermain skateboard. Biasanya, mereka mulai latihan pada sore hingga malam hari di taman Balaikota Among Tani.
Sebagai sebuah komunitas, Batu Skate juga berkeinginan mempromosikan Kota Wisata Batu melalui olahraga skateboard.
“Kami juga melakukan kunjungan ke komunitas skateboard lain, dengan memperkenalkan spot taman Balaikota Among Tani untuk bermain bersama,” ungkapnya.
Sementara anggota Batu Skate, Argo Handoko (20) mengatakan pernah berkirim proposal ke Dinas Lingkungan Hidup Pemkot Batu, untuk meminjam tempat di taman Balaikota Among Tani.
“Tapi tidak pernah ada tindak lanjut maupun balasan, malah dapat izin dari Dinas Perhubungan Pemkot Batu,” ungkap mahasiswa UMM ini.
Disampaikan juga, anggota Komunitas Batu Skate ini kerap menjuarai berbagai even maupun kejuaraan skateboard di beberapa kota di Indonesia.
“Salah satunya skateboard Kick Fest ID, Loop Simpati arena di Kota Malang dan KWB Extrem Sport. Teman-teman di komunitas Batu Skate sering menjuarai berbagai even. Malah salah satu anggota kita bisa mengalahkan skater dari Prancis,” bebernya.
Ia berharap, agar Pemkot Batu dapat merespon dan mensupport dalam mewadahi komunitas Batu Skate untuk ikut serta memajukan Kota Wisata Batu melalui olahraga ekstrem skateboard.
“Harapan kami dengan semakin banyaknya anggota Batu Skate ini turut serta menambah daya tarik pariwisata. Khususnya, pada olahraga ekstrem sport agar menarik hati para wisatawan untuk berkunjung ke Kota Wisata Batu,” kata Argo Handoko.
Reporter : Red
Editor : Tikno