Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
  • KRIMINAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
  • KRIMINAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
Malang Pagi

Pohon Besar Tumbang di Jalan Merapi Kota Malang, Dua Motor dan Satu Warung Tertimpa

Meski tidak menimbulkan korban jiwa, peristiwa ini mengakibatkan dua sepeda motor dan satu warung gorengan mengalami kerusakan.

by RedMP.
10 Desember 2025
in Kota Malang
Bagikan Berita

Pohon berukuran besar di Jalan Merapi, Kota Malang tumbang. (Foto: YD/MP)

KOTA MALANG – malangpagi.com

Sebuah pohon berukuran besar tumbang di Jalan Merapi, Kecamatan Klojen, Kota Malang, pada Rabu (10/12/2025) sekitar pukul 11.00 WIB.

Meski tidak menimbulkan korban jiwa, peristiwa ini mengakibatkan dua sepeda motor dan satu warung gorengan mengalami kerusakan.

Menurut keterangan saksi, David, seorang driver ojek online yang juga pemilik salah satu motor yang tertimpa mengatakan bahwa kejadian pohon tumbang tersebut berlangsung sangat cepat.

“Sekitar jam sebelas, langsung cepet banget kejadiannya. Tiba-tiba jatuh gitu, nggak sempat doyong. Tadi sempat terdengar bunyi kretek-kretek,” ujarnya.

Baca Juga :

Cakupan JKN Tembus 105 Persen, Kota Malang Sabet Penghargaan UHC Nasional 2026

Cakupan JKN Tembus 105 Persen, Kota Malang Sabet Penghargaan UHC Nasional 2026

27 Januari 2026
Tantangan Program 3 Juta Rumah, APERSI Jatim Soroti Mahal dan Langkanya Lahan di Malang Raya

Tantangan Program 3 Juta Rumah, APERSI Jatim Soroti Mahal dan Langkanya Lahan di Malang Raya

27 Januari 2026
Gunakan DAK, Jalan Kembar Pasar Gadang Malang Siap Dibangun Usai Lebaran 2026

Gunakan DAK, Jalan Kembar Pasar Gadang Malang Siap Dibangun Usai Lebaran 2026

27 Januari 2026
Jembatan Bailey Sonokembang Dibuka Malam ini, Uji Coba Dimulai untuk Sepeda Motor

Makan APBD Rp 5 Miliar, Jembatan Sonokembang Permanen Segera Dibangun

27 Januari 2026
Pemkot Malang Serahkan Mobil Pajak Keliling, Optimis Tingkatkan Pendapatan Opsen PKB

Pemkot Malang Serahkan Mobil Pajak Keliling, Optimis Tingkatkan Pendapatan Opsen PKB

26 Januari 2026
Load More

David menjelaskan bahwa saat itu ia sedang duduk di warung gorengan yang berada tepat di bawah pohon. Di lokasi tersebut juga terdapat beberapa orang, termasuk pemilik warung dan pelanggan lain. Beruntung, seluruh orang yang berada di sekitar lokasi berhasil menyelamatkan diri sebelum pohon benar-benar ambruk.

“Empat orang ada di bawah pohon, tapi nggak ada yang jadi korban. Cuma motor saja yang ketimpa,” jelasnya.

Sementara itu, pemilik warung, Sanipah mengaku awalnya mengira suara yang terdengar berasal dari buah pohon yang jatuh. Namun beberapa detik kemudian, suara ambruk yang lebih keras membuat semua orang di bawahnya langsung berlarian menyelamatkan diri.

“Saya kira buahnya jatuh. Ternyata pohonnya ambruk. Saya sempat lari dan sampai terperosok karena mau nyelamatin tabung gas, takut meledak,” ungkapnya.

Ia bersyukur petugas PMI yang datang ke lokasi memastikan dirinya tidak mengalami luka serius.

“Tadi sudah dicek sama PMI, Alhamdulillah saya tidak apa-apa. Tapi ya masih kaget,” ucapnya.

Hingga berita ini diturunkan, pihak terkait tengah melakukan evakuasi batang pohon dan membersihkan material yang menutup sebagian badan jalan. (YD)


Bagikan Berita
ADVERTISEMENT

Related Posts

Cakupan JKN Tembus 105 Persen, Kota Malang Sabet Penghargaan UHC Nasional 2026

Cakupan JKN Tembus 105 Persen, Kota Malang Sabet Penghargaan UHC Nasional 2026

27 Januari 2026

...

Tantangan Program 3 Juta Rumah, APERSI Jatim Soroti Mahal dan Langkanya Lahan di Malang Raya

Tantangan Program 3 Juta Rumah, APERSI Jatim Soroti Mahal dan Langkanya Lahan di Malang Raya

27 Januari 2026

...

Gunakan DAK, Jalan Kembar Pasar Gadang Malang Siap Dibangun Usai Lebaran 2026

Gunakan DAK, Jalan Kembar Pasar Gadang Malang Siap Dibangun Usai Lebaran 2026

27 Januari 2026

...

Jembatan Bailey Sonokembang Dibuka Malam ini, Uji Coba Dimulai untuk Sepeda Motor

Makan APBD Rp 5 Miliar, Jembatan Sonokembang Permanen Segera Dibangun

27 Januari 2026

...

Pemkot Malang Serahkan Mobil Pajak Keliling, Optimis Tingkatkan Pendapatan Opsen PKB

Pemkot Malang Serahkan Mobil Pajak Keliling, Optimis Tingkatkan Pendapatan Opsen PKB

26 Januari 2026

...

Nilai Investasi Capai Rp200 Miliar, Investor Mulai Minati Proyek Ducting Kabel di Kota Malang

Nilai Investasi Capai Rp200 Miliar, Investor Mulai Minati Proyek Ducting Kabel di Kota Malang

26 Januari 2026

...

Pemkot Malang Perkuat Program Koperasi Merah Putih, Delapan Gerai Sudah Beroperasi

4.000 UMKM Ditarget Naik Kelas, Diskopindag Kota Malang Perkuat Pendampingan

24 Januari 2026

...

Load More
Next Post
DLH Kota Malang Siapkan Penghijauan Suhat, Tunggu Rampungnya Proyek Drainase

DLH Kota Malang Siapkan Penghijauan Suhat, Tunggu Rampungnya Proyek Drainase

Pemkot dan Polresta Malang Kota Aktifkan Posko Tanggap Bencana, Siaga 24 Jam di Titik Rawan

Pemkot dan Polresta Malang Kota Aktifkan Posko Tanggap Bencana, Siaga 24 Jam di Titik Rawan

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin