
KOTA MALANG – malangpagi.com
Bagian Kesra Setda Kota Malang menggelar Rapat Kerja Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) tahun 2019 pada Senin (29/4/2019) di Hotel Aria Gajayana Malang.
Untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat peserta didik dalam lingkungan hidup sehat sehingga peserta didik dapat belajar, tumbuh dan berkembang secara harmonis dan optimal sehingga diharapkan dapat menjadikan sumber daya manusia yang berkualitas.
Walikota Malang, Sutiaji menyatakan bahwa salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan peserta didik sedini mungkin adalah melalui UKS.
“Dengan UKS anak didik diajarkan dan belajar untuk berperilaku hidup bersih dan sehat, menciptakan lingkungan sehat secara fisik dan mental,” kata Walikota Malang ini.
Sehingga mereka akan tumbuh dan berkembang menjadi peserta didik yang sehat, cerdas dan berprestasi dalam rangka pembentukan manusia indonesia yang seutuhnya.
Mengingat banyaknya masalah kesehatan yang dialami anak sekolah diantaranya masalah yang berkaitan dengan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), seperti cacingan, diare, caries gigi serta masalah yang berkaitan dengan faktor beresiko, seperti penyalahgunaan narkoba, seks bebas, penyakit infeksi menular seksual termasuk hiv/aids, serta kompleksnya permasalahan lingkungan hidup yang ada di sekitar lingkungan anak-anak.
Oleh karena itu, lanjut Sutiaji, keberadaan program UKS yang mencakup pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan dan pembinaan lingkungan, harus dilaksanakan secara terpadu, sadar, berencana, terarah dan bertanggung jawab dalam menanamkan, menumbuhkan, mengembangkan, dan membimbing untuk menghayati, menyenangi dan melaksanakan prinsip hidup sehat dalam kehidupan peserta didik sehari-hari.
“Melalui kegiatan ini, saya berharap dapat menyamakan persepsi, meningkatkan koordinasi, motivasi dan sinkronisasi sehingga tersusun sebuah program kerja yang memuat kegiatan – kegiatan pendidikan tentang kesehatan, usaha mewujudkan lingkungan sekolah yang sehat serta penyelenggaraan pelayanan kesehatan,” tegasnya.
Sementara, Abdul Malik selaku Asisten Pemerintahan dan Kesra Pemkot Malang dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka menciptakan inovasi-inovasi baru.
“Peningkatan peran UKS sebagai media dalam memberikan kesadaran akan pola hidup bersih dan sehat demi terwujudnya peningkatan derajat kesehatan anak pada khususnya, yang akan berdampak pada peningkatan derajat kesehatan masyarakat kota malang secara umum,” kata Abdul Malik.
Reporter: Red
Editor : Tikno