MALANG KOTA, Malangpagi.com – Guna mencegah merebaknya penyebaran Covid-19.Para relawan bergerak melakukan giat penyemprotan cairan disinfektan.Kali ini giliran pasar besar Matahari Jl.Agus Salim, Kelurahan Sukoharjo, Kecamatan Klojen, Kota Malang, pada Sabtu siang 04 April 2020.
Para relawan yang terlibat gerakan penyemprotan diantaranya, paguyupan pasar besar Matahari(PPBM), PMI(Palang Merah Indonesia), Ansor Nu MWC Klojen, FPI (Front Pembela Islam),MS Glow, Hipakad Rayon Klojen, Babinsa Kelurahan Sukoharjo.Kegiatan ini sendiri di inisiatori oleh pihak pasar besar Matahari.
Sebelum pelaksanaan penyemprotan terlebih dilaksanakan apel. Setelah itu dibentuklah tim, dikarenakan area pasar besar Matahari yang cukup luas, lantai dasar dan atas tak luput dari penyemprotan cairan disinfektan.
Rif’an Yasin, selaku ketua paguyupan pasar besar mengatakan,kegiatan ini di inisiatori oleh pihak pasar besar Matahari sendiri,tak lupa kita juga mengajak bersinergisitas dengan para relawan. Maksud tujuan kami adalah sebagai bentuk partisipasi dan antisipasi penyebaran virus Corona,”ucapnya
Tidak hanya itu, sesungguhnya di pasar besar Matahari juga sudah terdapat bilik disinfektan. Kali ini jumlah nya baru 2 bilik. Sedang di kamar mandi pasar besar Matahari sudah kami siapkan tempat cuci tangan gratis dan juga kita siapkan sabun antiseptic,” tutur Rif’an Yasin
Kami dari pihak pasar sendiri tak bosan-bosannya mengedukasi pedagang dan karyawan toko,tentunya tentang pola hidup sehat.Semisal, selalu siap hand sanitizer, dan tetap menggunakan masker dan sarung tangan ketika melayani pengunjung.
Di tempat yang sama, Harianto selaku pengelola pasar besar Matahari menuturkan, sangat berterima kasih pada semua tim relawan. Sejak merebaknya penyebaran Covid-19 segala daya upaya pencegahan telah kita lakukan, termasuk di pasar besar Matahari ini. Pasar ini merupakan pusat sentral pemenuhan kebutuhan masyarakat,juga tempat perputaran perekonomian di masyarakat,”ucapnya
Sejak situasi pandemi Covid-19 ini, tentunya membawa dampak ekonomi yang cukup siknifikan di masyarakat.Termasuk pada pelaku usaha di pasar besar Matahari.Pasar ini yang biasa ramai kini sepi pengunjung. Dengan merebaknya virus Corona, rencana penyemprotan cairan disinfektan akan kami rutinkan. Harapan kami para pedagang,karyawan ,dan pengunjung pasar besar Matahari merasa aman dan nyaman.
Reporter: Doni Kurniawan
Editor: Tim Redaksi