KOTA BATU, Malangpagi.com – Ditengah kondisi sulit yang serba tidak pasti dan memprihatinkan ini, Jatim Park Group terpanggil untuk berbagi membantu masyarakat Kota Batu yang terdampak pandemi Covid-19.
Jatim Park Group mengadakan pembagian bingkisan sembako sebanyak 30.000 paket. Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dari seluruh staf dan karyawan Jatim Park Group yang bersinergi dengan Pemerintah Kota Batu, Kepala Dinas (Kadin) dan beberapa elemen masyarakat lainnya.
Tidak hanya itu, Jatim Park Group juga bekerja sama dengan 320 UMKM di Kota Batu yang berada dibawah binaan Pemerintah Kota Batu. Hal ini diharapkan dapat sedikit mengurangi dampak negatif dan dapat mengangkat perekonomi Usaha Mikro Kecil dan Menengah. Kegiatan ini dilaksanakan pada, Jumat 10 April 2020,”sesuai release yang di terima awak media dari humas Jatim Park Group
Pihak perwakilan dari Desa/Kelurahan diundang ke Hotel Senyum World, Jatim Park 3 untuk menerima penyerahan bantuan sembako dari pihak Jatim Park Goup.
Setelah penyerahan bantuan sembako dilaksanakan, armada/kendaraan dan personil yang sudah disiapkan oleh Jatim Park Group akan mengantarkan sembako kepada masing-masing Desa atau Kelurahan.
Teknis pembagian sembako akan diserahkan kepada pihak Desa/Kelurahan. Totalnya ada 5 Desa dan 19 Kelurahan. Mengingat adanya ketentuan mengenai “Social Distancing”, maka kegiatan ini akan dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama akan akan dilaksanakan pukul 09.00 – 10.00 WIB, sesi kedua akan dilaksanakan pukul 10.00 – 11.00 WIB, Ujarnya kepada awak media
Reporter: Basuki
Editor: Tim Redaksi