Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
Malang Pagi

Dukung Potensi Lokal, Pj Wali Kota Malang Kunjungi Pelaku UMKM di Kelurahan Mojolangu

Wahyu Hidayat menyampaikan rencana Pemerintah Kota Malang untuk membantu permodalan pelaku UMKM sebagai upaya mendukung pengembangan usaha mereka.

by RedMP.
18 Juni 2024
in Kota Malang
Bagikan Berita

Pj Wali Kota Malang bersama pemilik spesial arem-arem Ibu Ida. (Foto: Dsy/MP)

KOTA MALANG – malangpagi.com

Pj Walikota Malang, Wahyu Hidayat melakukan serangkaian kunjungan ke pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang berlokasi di Kelurahan Mojolangu, Selasa (18/06/2024).

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota untuk mendukung dan mengembangkan potensi lokal UMKM di Kota Malang.

Dalam kunjungan pertamanya, Wahyu Hidayat menuju ke Daster Eva. Usaha ini berdiri sejak tahun 2000 dan memproduksi daster dengan ciri khas menggunakan limbah kain perca. Daster Eva telah dikenal luas dan memiliki omset mencapai ratusan juta rupiah.

Pemilik Daster Eva, Eva S. Hayati dengan antusias menyambut kunjungan Pj Wali Kota Malang. Dirinya berharap, nantinya UMKM di Kota Malang dapat lebih berkembang dan membawa nama Malang melalui produk-produk unggulannya.

Baca Juga :

Upacara Hari Bhayangkara ke-79, Polresta Malang Kota Tegaskan Peran Polri untuk Masyarakat

Upacara Hari Bhayangkara ke-79, Polresta Malang Kota Tegaskan Peran Polri untuk Masyarakat

1 Juli 2025
Tim Penembak Kota Malang Raih Empat Emas di Hari Pertama Porprov Jatim IX 2025

Tim Penembak Kota Malang Raih Empat Emas di Hari Pertama Porprov Jatim IX 2025

1 Juli 2025
Libatkan Berbagai Elemen Masyarakat, Pemkot Malang Fokus Gempur Rokok Ilegal

Libatkan Berbagai Elemen Masyarakat, Pemkot Malang Fokus Gempur Rokok Ilegal

30 Juni 2025
Tumbangkan Kabupaten Bangkalan di Final Porprov Jatim IX, Sepak Takraw Putri Sumbang Emas untuk Kota Malang

Tumbangkan Kabupaten Bangkalan di Final Porprov Jatim IX, Sepak Takraw Putri Sumbang Emas untuk Kota Malang

30 Juni 2025
Atlet E-sport Kota Malang Targetkan Dua Emas di Porprov IX Jatim 2025

Atlet E-sport Kota Malang Targetkan Dua Emas di Porprov IX Jatim 2025

30 Juni 2025
Load More

“Saya senang luar biasa didatangi oleh Pak Wali Kota. Semoga setelah ini semakin banyak UMKM di Kota Malang yang berkembang dan membawa nama Malang lewat produk-produk unggulan yang tak kalah menarik dengan produk luar negeri,” ujarnya.

Selanjutnya, Wahyu Hidayat melanjutkan kunjungannya ke Fairuziba Bolen Malang, yaitu rumah produksi Bolen khas Malang pertama dengan isian apel. Di Fairuziba, Pj Wali Kota berkesempatan untuk melihat langsung dapur produksi dan proses pembuatan bolen.

Fairuziba Bolen Malang telah memiliki pelanggan setia hingga ke Hong Kong dan Paris. Hal ini menunjukkan bahwa produk UMKM Malang telah mampu menembus Pasar Internasional.

Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat saat mengunjungi Daster Eva. (Foto: Dsy/MP)

Kunjungan terakhir dilakukan ke Spesial Arem-Arem Ibu Ida. Di sini, Wahyu Hidayat berkesempatan mencicipi langsung arem-arem buatan Ibu Ida.

Wahyu mengungkapkan rasa bangganya melihat prestasi UMKM setempat yang sudah dikenal di luar negeri.

“Saya bangga melihat UMKM di Kota Malang ternyata sudah banyak dikenal di luar. Namun, saya juga heran mengapa tidak banyak warga lokal yang mengenal produk-produk ini. Ini adalah PR (Pekerjaan) kita semua untuk lebih mengenalkan UMKM secara seimbang antara warga lokal dan luar,” ujar Wahyu Hidayat.

Wahyu Hidayat menyampaikan rencana Pemerintah Kota Malang untuk membantu permodalan pelaku UMKM sebagai upaya mendukung pengembangan usaha mereka.

“Kami berharap dapat memberikan dorongan bagi pelaku UMKM di Kota Malang untuk terus mengembangkan usahanya dan meningkatkan kualitas produk, sehingga dapat bersaing di pasar global. Pemerintah kota Malang berkomitmen untuk terus mendukung dan memfasilitasi perkembangan UMKM sebagai salah satu pilar ekonomi daerah,” pungkasnya. (Dsy/YD)


Bagikan Berita
ADVERTISEMENT

Related Posts

Upacara Hari Bhayangkara ke-79, Polresta Malang Kota Tegaskan Peran Polri untuk Masyarakat

Upacara Hari Bhayangkara ke-79, Polresta Malang Kota Tegaskan Peran Polri untuk Masyarakat

1 Juli 2025

...

Tim Penembak Kota Malang Raih Empat Emas di Hari Pertama Porprov Jatim IX 2025

Tim Penembak Kota Malang Raih Empat Emas di Hari Pertama Porprov Jatim IX 2025

1 Juli 2025

...

Libatkan Berbagai Elemen Masyarakat, Pemkot Malang Fokus Gempur Rokok Ilegal

Libatkan Berbagai Elemen Masyarakat, Pemkot Malang Fokus Gempur Rokok Ilegal

30 Juni 2025

...

Tumbangkan Kabupaten Bangkalan di Final Porprov Jatim IX, Sepak Takraw Putri Sumbang Emas untuk Kota Malang

Tumbangkan Kabupaten Bangkalan di Final Porprov Jatim IX, Sepak Takraw Putri Sumbang Emas untuk Kota Malang

30 Juni 2025

...

Atlet E-sport Kota Malang Targetkan Dua Emas di Porprov IX Jatim 2025

Atlet E-sport Kota Malang Targetkan Dua Emas di Porprov IX Jatim 2025

30 Juni 2025

...

Kapolresta Malang Kota Naikkan Pangkat 54 Personel Jelang Hari Bhayangkara ke-79

Kapolresta Malang Kota Naikkan Pangkat 54 Personel Jelang Hari Bhayangkara ke-79

30 Juni 2025

...

Ricuh, Final Futsal Putra Porprov IX Jatim Antara Kota Malang Melawan Surabaya Ditunda

Usai Final Futsal Porprov Dihentikan, Kota Malang Rela Terima Medali Perak

30 Juni 2025

...

Load More
Next Post
Fraksi DPRD Kota Malang Segera Bentuk Pansus Bahas RPJPD Kota Malang 2024-2045

Fraksi DPRD Kota Malang Segera Bentuk Pansus Bahas RPJPD Kota Malang 2024-2045

Sebuah Bangunan di Sebrang MCC Kota Malang Kebakaran Hebat

Sebuah Bangunan di Sebrang MCC Kota Malang Kebakaran Hebat

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin