KOTA BATU – malangpagi.com
Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat, Komisi IX DPR RI bekerja sama dengan Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menggelar sosialisasi program Bangga Kencana dan percepatan penurunan stunting, bertempat di Gedung Serbaguna Songgokerto, Kota Batu, Jumat (15/12/2023).
“Bangga Kencana merupakan inisiatif untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat. Kegiatan ini menekankan pencegahan terjadinya stunting. Dengan melibatkan masyarakat, diharapkan program ini dapat memberikan dampak positif secara menyeluruh,” kata anggota Komisi IX DPR RI, Krisdayanti.
Lebih lanjut artis kelahiran Kota Batu itu menjelaskan, salah satu fokus dari program Bangga Kencana adalah percepatan penurunan stunting di kalangan anak-anak. Stunting merupakan kondisi terhambatnya pertumbuhan fisik dan mental pada anak akibat kekurangan gizi dalam jangka waktu yang panjang. “DPR RI dan BKKBN bersama-sama berkomitmen untuk menangani permasalahan ini secara serius guna menciptakan generasi yang sehat dan berkualitas,” jelas Krisdayanti.
Menurut Krisdayanti, sosialisasi tersebut menjadi langkah strategis dalam mencapai tujuan percepatan penurunan stunting. Melalui penyampaian informasi dan edukasi kepada masyarakat, diharapkan kesadaran akan pentingnya gizi dan perawatan anak sejak dini akan semakin meningkat. “Dalam implementasinya, program Bangga Kencana seyogyanya melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk pemerintah daerah, tokoh masyarakat, dan organisasi kemasyarakatan,” bebernya.
Kegiatan sosialisasi kali ini melibatkan 250 peserta. Para ahli juga dihadirkan untuk memberikan penjelasan mendalam, mengenai pentingnya gizi seimbang bagi pertumbuhan anak-anak, serta langkah-langkah konkret untuk mewujudkan generasi yang sehat dan cerdas. (MK/MAS)