
KABUPATEN MALANG, Malangpagi.com
Kegiatan Gema Desa Kabupaten Malang kali ini diselenggarakan di Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, Minggu (23/02/2020).
Turut hadir dalam kegiatan ini, Bupati Malang Drs. H. M. Sanusi,M.M, beserta ibu, Ketua DPRD Kabupaten Malang Didik Gatot Subroto beserta ibu, seluruh SKPD Kabupaten Malang, Camat Tumpang Sukarlin,M.Si, Kepala Desa se-Kecamatan Tumpang, jajaran Polsek Tumpang Polres Malang, jajaran Koramil Tumpang, ormas Tumpang, tokoh masyarakat,Kecamatan Tumpang dan beberapa elemen masyarakat lainya.
Bupati Malang Drs.H.M.Sanusi,M.M, beserta rombongan melaksanakan sosialisasi program kerja di 14 tempat yang ada di Desa se-Kecamatan Tumpang. Dari kelompok tani hingga destinasi wisata desa menjadi sasaran dalam menyampaikan program kerja dan pelayanan juga kebutuhan masyarakat Kecamatan Tumpang.
Mulai dari kebutuhan para petani, infrastruktur, maupun dalam pelayanan kepengurusan akta maupun sertifikat tanah. Sehingga kegiatan ini bertujuan agar masyarakat yang ada di Kabupaten Malang akan menjadi sejahtera dan mudah dalam kepengurusan legalitas surat.
Dalam kegiatan ini Dispenduk Capil Kabupaten Malang juga melayani langsung ratusan warga masyarakat Kecamatan Tumpang dalam pengurusan E-KTP, kartu keluarga (KK), akte kelahiran, akte kematian dan lain sebagainya.
Saat ditemui awak media, disela-sela kegiatan, Bupati Malang Drs.H.M.Sanusi,M.M,mengatakan,” Kegiatan ini diharapkan dapat membantu dan mempermudah kebutuhan masyarakat Kabupaten Malang, sekaligus dapat mengetahui langsung apa yang menjadi kekurangan kami dalam melayani warga, untuk itu kami langsung sekaligus ajang silaturahmi bertatap muka dan searing dengan warga masyarakat Kabupaten Malang dalam merencanakan program – program kerja kami selanjutnya,” tuturnya.
Di tempat yang sama, Camat Tumpang Sukarlin,M.Si juga mengungkapkan,” Saya selaku aparat tentunya senang dengan adanya kunjungan Bapak Bupati Malang beserta rombongan di Kecamatan Tumpang, berarti ada kepercayaan pimpinan terhadap saya dan syukur Alhamdulillah biar waktunya mepet diberikan tugas oleh pimpinan untuk menyiapkan Gema Desa.
Antusias warga masyarakat Kecamatan Tumpang cukup banyak juga banyak inovasi dan kebetulan inovasi masyarakat tersebut juga merupakan seiring program-program bapak Bupati Malang yang ingin menjadikan masyarakat Kabupaten Malang sehat, agamis, dan tidak membeda-bedakan yang kaya atau yang miskin mempunyai hak yang sama, setiap orang yang sakit maupun yang sehat bisa merasakan hidup yang sejahtera,” ungkapnya.
“Yang saya tangkap, Bapak Bupati Malang membuat SDM dan SDM itu kalau saya jabarkan yaitu unggul, dan syukur Alhamdulillah untuk wilayah Tumpang ini telah menghasilkan bibit-bibit anak muda yang kreatif,” jelasnya.
Masih Camat Tumpang Sukarlin,” Saya ingin masyarakat membuat mainset, hidup ini sebenarnya adalah kompetisi, jadi Bapak Bupati Malang ingin membangun Tumpang dengan menggenjot ekonomi, jika masyarakat Tumpang tidak siap berkompetisi maka masyarakat Tumpang akan tertinggal, inilah tantangan kami dari Camat yang harus membuka mainset masyarakat bahwa hari ini adalah persiapan, ini adalah kesempatan emas dan tidak ada waktu yang tertinggal, setiap masyarakat tentunya harus berkreatif merubah mainset bahwa Tumpang adalah milik kita bersama dan kita harus berbuat untuk kemajuan Tumpang,” pungkasnya.
Hingga 14 titik tempat menjadi sasaran kedatangan rombongan Bupati Malang dan Ketua DPRD Kabupaten Malang berakhir lancar dan kondusif.
Reporter: Bas, So
Editor: Red