KOTA BATU-malangpagi.com
Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1440 H, selama bulan Ramadhan jajaran Polres Batu bergerak cepat menjaga kondusifitas sembako dan asupan BBM, pariwisata di wilayah Kota Batu.
Dalam hal ini dikatakan saat oleh Kapolres Batu, AKBP Budi Hermanto Sik MSi, saat kegiatan Patroli Skala Besar Oprak Sahur di Jatim Park 3, Kota Batu, Minggu (12/5/2019) pukul 02.00 WIB dini hari.
“Surat edaran tentang tempat wisata yang kami terima, kami sudah lakukan kerjasama Dengan Dinas Pariwisata untuk memantau surat edaran tersebut,” ujar dia.
“Termasuk surat edaran satgas pangan, kami juga sudah bekerjasama dengan Pertanian, Disperindag,” tambah Buher, panggilan akrab Kapolres.
Menurut dia, terkait surat edaran tentang satgas pangan yang dilakukan kerjasama dengan dinas terkait, ini bertujuan melihat bagaimana harga sembako.
Termasuk, lanjut Buher, soal asupan BBM. Sehingga, di wilayah Kota Wisata Batu tidak ada lonjakan harga yang signifikan.
“Kami terus memantau, supaya tidak ada penimbunan terhadap sembako ataupun BBM. Sehingga, dalam menghadapi Idul Fitri 1440 ini bisa berjalan dengan baik,” pungkas Buher.
Reporter : Red
Editor : Putut