KOTA MALANG – malangpagi.com
Tepatnya, Rabu (11/07/2018) sekitar pukul 13.00 siang, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Supit Urang yang terletang di Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, mengalami longsor.
Dalam hal ini, gunungan sampah yang longsor tersebut diduga menelan korban atas nama Agus Sujarno (45 th), pria asal Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, selama ini menempati rumah kontrakan di daerah Gandul, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang.
Saat ditemui, salah seorang saksi, Miskan (35 th), pria asal Jalan Rawisari Supit Urang RT 10 RW 05, Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, mengatakan, bahwa korban yang dilihatnya tersebut, saat kejadian sedang mencari sampah.
“Saat kejadian longsor, korban sedang mencari sampah lereng bagian bawah TPA Supit Urang. Tiba-tiba gunung sampah itu longsor, dan saya kira korban langsung tertimbun tumpukan sampah,” tutur Miskan, yang kesehariannya sebagai pemulung.
Seperti diketahui, berdasar info dari Piket Pawas Polsek Sukun, Patroli 81, dan Piket Reskrim yang berada di lokasi kejadian bersama RJT serta relawan. Untuk saat ini, korban masih dalam pencarian dan belum ditemukan. Ini dikarenakan, kendala medan lereng penuh dengan tumpukan sampah.
Reporter : Darsono
Editor : Yon