
KAB. MALANG – malangpagi.com
Galang Edhi Swasono (20), mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) yang sebelumnya dilaporkan hilang di Pulau Sempu, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, akhirnya ditemukan telah dalam kondisi meninggal dunia, Jumat (29/12/2023).
Jenazah Galang ditemukan sekitar pukul 07.30 WIB, setelah mendapat informasi dari nelayan di sekitar Teluk Semut. Tim gabungan kemudian tiba di lokasi 20 menit kemudian. “Pukul 07.50 WIB, korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di koordinat 8°26’42.7″S 112°40’51″E. Selanjutnya jenazah dievakuasi menuju RSUD Dr. Saiful Anwar Malang untuk menjalani proses visum,” ungkap Kepala Kantor Basarnas Surabaya, Muhammad Hariyadi.
Dengan ditemukannya jenazah Galang, Hariyadi pun mengumumkan penghentian operasi pencarian yang telah dilakukan sejak Kamis (28/12/2023). “Seluruh petugas gabungan yang terlibat dalam operasi pencarian telah ditarik ke satuan masing-masing,” terangnya.
Di tempat yang sama, Komandan Tim Basarnas, Eko Aprianto, mengungkapkan bahwa penemuan jenazah mahasiswa IPB asal Banjarnegara, Jawa Tengah, bermula dari laporan para nelayan lokal yang melihat jasad di tepi pantai di wilayah Teluk Semut. Penemuan mayat tersebut kemudian dilaporkan ke posko pencarian.
“Jumat pagi (29/12/2023), kami bersiap untuk melanjutkan operasi pencarian. Sekitar pukul 07.30 WIB, mendapat laporan dari nelayan bahwa mayat ditemukan di Teluk Semut,” tutur Eko.
Personel gabungan kemudian menggunakan perahu untuk mencapai lokasi tersebut. Jarak tempuh dari posko sekitar 10 hingga 15 menit, untuk mencapai Teluk Semut terletak di sisi barat Pulau Sempu.
Eko menjelaskan, jasad Galang ditemukan di tepi pantai, dengan kondisi fisik yang masih dapat dikenali, sehingga memudahkan proses identifikasi. “Untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut, jenazah Galang dievakuasi ke RS dr. Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang,” pungkasnya. (MK/MAS)