Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
Malang Pagi

Pemkot Malang Janji Selesaikan Blue Print Drainase

Banjir yang terjadi di Kota Malang adalah sebuah ironi. Pasalnya kota ini terletak di ketinggian 440–660 meter di atas permukaan laut.

by Red
8 April 2022
in Kota Malang
Bagikan Berita

Banjir di RW 07 Kelurahan Mojolangu.

KOTA MALANG – malangpagi.com

Sebelumnya, Walikota Malang Sutiaji menyatakan pihaknya belum memiliki blue print terkait drainase. Namun kini, pria kelahiran Lamongan tersebut mengaku bahwa Pemerintah Kota Malang bakal menyelesaikan blue print drainase pada tahun ini.

“Insyaallah, akan selesai tahun ini. Ini masih dalam pengerjaan,” jawabnya singkat kepada Malang Pagi, usai mengikuti Safari Ramadan di Masjid Fattahillah Sawojajar, Kamis (7/8/2022).

Sehari sebelumnya, dalam kegiatan jaring aspirasi bersama masyarakat di Masjid Fatimah, Jalan Simpang Sulfat Barat, Sutiaji menyampaikan bahwa pihaknya sejak awal 2019 telah memprioritaskan penanganan banjir.

“Progresnya itu, bagaimana mengatasi banjir di beberapa titik. Ketika, awal 2019, kami dikasih PR ada 31 titik banjir di Kota Malang. Kami sudah menyelesaikan 12 titik. Harusnya masih tersisa 19 titik. Tapi di 2020 malah bertambah 11 titik. Jadi terkesan kami jalan di tempat,” beber Sutiaji.

Baca Juga :

Cegah Banjir, Pemkot Malang Normalisasi Saluran Air di Jalan Candi Bajang Ratu

Cegah Banjir, Pemkot Malang Normalisasi Saluran Air di Jalan Candi Bajang Ratu

9 Juli 2022
Susun Masterplan Drainase, Pemkot Malang Gelar FGD Bersama Universitas Brawijaya

Susun Masterplan Drainase, Pemkot Malang Gelar FGD Bersama Universitas Brawijaya

25 April 2022
Gandeng Universitas Brawijaya, Pemkot Malang Siap Garap Masterplan Drainase

Gandeng Universitas Brawijaya, Pemkot Malang Siap Garap Masterplan Drainase

15 April 2022
Tanggapi Sorotan Fraksi, Wakil Walikota Malang Janji Tindak Lanjuti

Bozem Blimbing, Solusi Pemkot Malang Atasi Banjir?

14 April 2022
Wabup Sampang Cek Kesiapan Personel dan Peralatan Antisipasi Bencana

Wabup Sampang Cek Kesiapan Personel dan Peralatan Antisipasi Bencana

26 Oktober 2021
Load More

“Harapannya, di 2020 kami tancap gas dalam penanganan banjir. Tetapi di tahun itu pandemi melanda. Anggaran direfocusing, dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) juga turun,” imbuhnya.

Sutiaji pun mengungkapkan, banjir yang terjadi di Kota Malang adalah sebuah ironi. Pasalnya kota ini terletak di ketinggian 440–660 meter di atas permukaan laut.

“Banjir terjadi karena lahan yang dulunya menjadi resapan air, kini beralih fungsi menjadi rumah dan bangunan pencakar langit,” ucap orang nomor satu di Kota Malang tersebut.

Pihaknya mengaku sudah memrogramkan penanganan banjir, dengan menargetkan 20 titik sumur resapan yang harus ada di setiap kelurahan. “Kami juga sudah menargetkan setiap kelurahan untuk membuat sumur resapan. Agar titik-titik tersebut dapat menampung air,” jelas Sutiaji.

Beberapa bulan terakhir, intensitas hujan di Kota Malang memang cukup tinggi dan menyebabkan genangan air di banyak titik. Daerah yang menjadi langganan banjir antara lain wilayah Jalan Sukarno Hatta, Sudimoro, Kedawung, Sulfat, Sawojajar, dan beberapa titik lainnya.

Tingginya curah hujan yang turun juga menyebabkan sejumlah plengsengan jebol, jembatan ambrol, mobil hanyut, dan berbagai kerugian lainnya.

Menanggapi hal tersebut, pejabat Walikota Malang mengaku bahwa pihaknya sudah berupaya. “Semoga blue print drainase dapat terselesaikan. Banjir Sukarno Hatta dan beberapa titik lainnya dapat teratasi tahun ini,” tandas Sutiaji. (Har/MAS)


Bagikan Berita
Tags: BanjirBlue Print Drainase
ADVERTISEMENT

Related Posts

Polresta Malang Kota Berhasil Amankan Terduga Pelaku Penganiayaan DJ Perempuan di Malang

Polresta Malang Kota Berhasil Amankan Terduga Pelaku Penganiayaan DJ Perempuan di Malang

28 November 2025

...

Pemkot Malang Anggarkan Renovasi Rumah Dinas Wali Kota dan Wawali pada APBD 2026

Pemkot Malang Anggarkan Renovasi Rumah Dinas Wali Kota dan Wawali pada APBD 2026

27 November 2025

...

Polresta Malang Kota Sabet Penghargaan Nasional di Apel Kasatwil Polri 2025

Polresta Malang Kota Sabet Penghargaan Nasional di Apel Kasatwil Polri 2025

27 November 2025

...

DPRD Kota Malang Siapkan Rp2 Miliar untuk Peremajaan Angkot Sebagai Feeder Trans Jatim

DPRD Kota Malang Siapkan Rp2 Miliar untuk Peremajaan Angkot Sebagai Feeder Trans Jatim

27 November 2025

...

Bus Stop Trans Jatim di Sawojajar Dinilai Berbahaya, Dishub Siapkan Evaluasi dan Pemindahan

Bus Stop Trans Jatim di Sawojajar Dinilai Berbahaya, Dishub Siapkan Evaluasi dan Pemindahan

27 November 2025

...

Viral di Sosial Media, DJ Asal Malang Diduga Aniaya Pacar Sendiri

Viral di Sosial Media, DJ Asal Malang Diduga Aniaya Pacar Sendiri

26 November 2025

...

2026 Mulai Digarap, Jalan Pasar Gadang Dibangun Jalan Kembar hingga Simpang Pasar

2026 Mulai Digarap, Jalan Pasar Gadang Dibangun Jalan Kembar hingga Simpang Pasar

26 November 2025

...

Load More
Next Post
Pemkot Malang Janji Selesaikan Blue Print Drainase

Khofifah Puji Nama Baru Jembatan Jurang Mayit

Pemkot Malang Janji Selesaikan Blue Print Drainase

Wabup Malang Ajak Penggiat dan Pecinta Kopi Lebih Kreatif Melihat Peluang Pasar

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin