KABUPATEN MALANG-malangpagi.com
Wakil Ketua MPR RI Dr. H Ahmad Basarah tak mengenal lelah untuk mensosialisasikan empat pilar. Pasalnya, setiap warga Negara penting untuk mengetahui empat pilar tersebut.
Kali ini, sosialisasi 4 pilar berlangsung di kediaman Caleg DPRD Provinsi Jawa Timur Dapil VI H Gunawan H.S, Desa Gondanglegi Wetan Kecamatan Gondanglegi Kabupaten Malang.
Empat pilar dimaksud terdiri dari Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Menurut Ahmad Basarah, sebagai warga Negara Indonesia memang penting untuk mengenali Indonesia.
“Sebab, kalau kita tidak mengenali Indonesia berarti kita juga tidak menyayangi Indonesia, padahal Indonesia ini adalah tanah tumpah darah kita,” kata Basarah dihadapan ratusan undangan yang hadir, Minggu (21/4/2019) sore.
Basarah mengingatkan bahwa, banyak Negara yang ingin memiliki Indonesia. Mereka melakukan berbagai cara seperti, memasukkan idioligi barat, dalam hal ini idiologi kapitalisme.
“Untuk itu, mari kita terus bersama-sama mensosialisasikan 4 pilar ini, agar Negara kita tidak dilanda badai karena telah meninggalkan Pancasila,” ungkap Basarah.
Selain itu, pria kelahiran Karangploso Kabupaten Malang tersebut juga sangat mengapresiasi dan bangga dengan Organisasi Persatuan Bulutangkis Malang Raya (PBMR) dan pihak panitia pelaksana kegiatan yang telah bekerjasama dengan Majelis tertinggi yakni MPR RI.
“Karena, satu-satunya organisasi yang bisa bekerjasama dalam sosialisasi 4 pilar bersama MPR RI hanya PBMR,” ujar Basarah.
Sementara, H Gunawan mengucapkan terimakasih kepada Ahmad Basarah yang telah hadir dalam rangka sosialisasi 4 pilar ini. “Sebernarnya ia sudah banyak kesibukan, namun dengan cintanya kepada negeri ini dan olahraga, untuk hadir,” kata ketua umum PBMR itu.
“Bukti cintanya pada negeri dan olahraga, rencananya Ahmad Basarah akan membangun lapangan bulutangkis di Karangploso,” tutup Gunawan.
Hadir pada kegiatan kali ini, Kapolres Malang yang diwakili, Kapolsek Gondanglegi, Camat Gondanglegi dan Pemerintah Desa Gondanglegi Wetan serta ratusan undangan dan anggota PBMR.
Reporter : Asral
Editor : Putut