JAKARTA – malangpagi.com
Sabtu malam selalu identik dengan harinya kawula muda. Seperti halnya para remaja yang asyik berkumpul bersama teman-teman mereka di M Bloc Space, Jalan Panglima Polim No. 37 Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Tak sulit untuk menuju tempat tongkrongan gaul yang hits ini. Hanya sekitar dua menit berjalan kaki dari Halte CSW (Centrale Stichting Wederopbouw) ASEAN.
Tempat ini tak sekadar coffee shop atau bar, namun acap kali juga menyajikan berbagai event menarik di dalamnya. Seperti saat Malang Pagi mengunjungi tempat ini pada Sabtu (12/11/2022), sedang berlangsung event gelaran Resso bertajuk P Land K-Pop Art Market.
Gelaran Event P Land ini sangat digandrungi para penggemar K-Pop di Jakarta. Selain dapat menyaksikan konser virtual, pengunjung juga dapat melakukan jual beli pernak-pernik seputar K-Pop dan budaya Korea.
M Bloc Space juga biasa disebut sebagai ‘Rumah Adat Jaksel’. Maka tak heran, jika banyak muda-mudi lalu lalang sambil menampilkan ‘culture’ Jakarta Selatan. Seperti mengenakan loose pant (celana gombrong), atasan crop tee, juga sepatu nyentrik.
Menariknya, setiap muda-mudi di M Bloc Space ini sangat asyik saling bercengkrama di tempat yang nyaman ini, seolah melepaskan segala keruwetan ibukota dan kepenatan sepanjang hari kerja. (YD/MAS)