KOTA BATU – malangpagi.com
Anggota Komisi IX DPR RI, Kris Dayanti menggelar kegiatan advokasi dan sosialisasi mengenai pelayanan kesehatan rujukan di Desa Punten, Sabtu (23/3/2023).
Kris Dayanti yang dikenal sebagai sosok yang peduli terhadap kesehatan masyarakat, menyampaikan pentingnya memiliki akses yang mudah dan terjangkau terhadap layanan kesehatan berkualitas.
“Kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi kita semua. Oleh karena itu, saya mengadakan kegiatan ini untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat Desa Punten mengenai pentingnya pelayanan kesehatan rujukan yang dapat diakses dengan mudah,” ucapnya.
Dalam sambutannya, ia juga menyoroti pentingnya kesadaran masyarakat terhadap kesehatan pranatal dan perawatan anak-anak. “Kesehatan ibu hamil dan anak-anak merupakan investasi untuk masa depan yang lebih baik. Melalui program-program kesehatan rujukan yang disediakan pemerintah, diharapkan kualitas hidup masyarakat, khususnya di Desa Punten, dapat meningkat,” serunya.
Acara advokasi dan sosialisasi pelayanan kesehatan ini tidak hanya menghadirkan Kris Dayanti sebagai narasumber, tetapi juga melibatkan Dinas Kesehatan dan Kementrian Kesehatan. “Para pemateri lainnya memberikan penjelasan mendalam mengenai jenis layanan kesehatan yang tersedia, prosedur pendaftaran, serta hak dan kewajiban pasien dalam mendapatkan pelayanan yang berkualitas,” ungkapnya.
Selain itu, dalam kegiatan yang dihadiri oleh lebih dari 500 masyarakat setempat itu juga dilakukan screening kesehatan gratis.
“Kami memberikan layanan screening kesehatan secara gratis untuk mendeteksi dini berbagai penyakit yang mungkin dialami oleh masyarakat. Hal ini sebagai bentuk kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat Desa Punten,” bebernya.
Kris Dayanti juga menyampaikan pentingnya menjaga pola hidup sehat, termasuk pola makan yang seimbang, olahraga teratur, dan menghindari kebiasaan merokok serta minuman beralkohol. “Hal ini sebagai upaya pencegahan penyakit yang dapat dicegah melalui gaya hidup sehat,” tegasnya.
Acara advokasi dan sosialisasi pelayanan kesehatan rujukan di Desa Punten diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam meningkatkan kesadaran dan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau. Kris Dayanti berencana untuk melanjutkan kegiatan serupa di berbagai daerah lainnya guna meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat Indonesia secara menyeluruh.
Masyarakat Desa Punten merespons positif kegiatan advokasi dan sosialisasi pelayanan kesehatan ini. Salah satu warga, Fiya menyampaikan apresiasi atas upaya Kris Dayanti dan pihak terkait dalam memberikan informasi yang bermanfaat dan mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan akses kesehatan bagi seluruh lapisan masyarakat.
“Kami merasa senang dan terbantu dengan adanya kegiatan ini. Informasi yang kami terima sangat berguna untuk menjaga kesehatan keluarga kami. Terima kasih kepada Kris Dayanti dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini,” pungkasnya. (MK/YD)