KABUPATEN PAMEKASAN, Malangpagi.com
Dampak pandemi Covid-19 yang semakin meluas menjadi perhatian besar bagi pihak pemerintah tak luput pada keselamatan masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.
Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 pihak Kepolisian Sektor Tlanakan melakukan giat penyemprotan disinfektan yang bekerjasama dengan Forkopimka Tlanakan beserta Pemuda Muhammadiyah Pamekasan yang pelaksanaannya sekira pukul 10. 00 WIB pada Selasa, 31 Maret 2020.
Lokasi yang dilakukan penyemprotan cairan disinfektan tersebut di Mako Polsek Tlanakan dan Rumah Makan Arwana Tlanakan Pamekasan
Dalam giat tersebut, Ketua Pemuda Muhammadiyah Pamekasan Hudan Nasihin mengatakan, penyemprotan disinfektan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian atas keselamatan masyarakat di Kecamatan Tlanakan, Pamekasan.
“Selain itu merupakan upaya kepedulian terhadap memutus rantai penyebaran virus Covid-19, agar masyarakat Kecamatan Tlanakan tidak terjangkit virus Covid-19,” ungkap Hudan.
Penyemprotan ini didukung oleh Camat Tlanakan dan Kapolsek Tlanakan serta melibatkan Forkopimka dan personil anggota Polsek dan Koramil Tlanakan.
“Alhamdulillah, kegiatan ini di respon baik oleh Camat Tlanakan, Kapolsek dan Danramil Tlanakan Pamekasan,” tuturnya.
Kapolsek Tlanakan AKP Sahrawi, SH menambahkan kegiatan penyemprotan disinfektan yang dilakukan oleh Pemuda Muhammadiyah Pamekasan mengapresiasi masyarakat Kecamatan Tlanakan yang miliki upaya kepedulian akan pencegahan penyebaran virus Corona.
Tampak hadir Sumiyati, SH, MH Camat Tlanakan. Kapolsek Tlanakan AKP Sahrawi, SH. Danramil Tlanakan yang di wakili Ba Tuud PELDA Khoiru Munif dan Anggota Polsek Tlanakan serta Koramil Tlanakan.
Reporter: Mery
Editor: Ana