KAB. MALANG – malangpagi.com
Badan Penyuluhan dan Pembelaan Hukum (BPPH) Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Malang kembali gelar agenda rutin Jumat Berkah dengan berbagi puluhan nasi kotak, bertempat di Masjid yang berdekatan sengan kantor sekretariat BPPH MPC PP Kabupaten Malang, Jl.Raya Pakisaji 125 , Pakisaji, Kabupaten Malang.
Makanan siap saji yang dikemas dalam kotak diserahkan secara langsung oleh staf BPPH MPC PP Kabupaten Malang kepada pengurus masjid, sebelum sholat Jumat berjamaah dikerjakan.
Ketua BPPH MPC PP Kabupaten Malang, Andi Sinyo menyampaikan Jumat Berkah dilaksanakan sesuai dengan arahan dari Ketua MPC PP Kabupaten Malang, Priyo Sudigbyo maupun Ketua MPO PP Kabupaten Malang, Moch Geng Wahyudi.
“Kegiatan sosial yang kami lakukan selama ini salah satunya program Jumat Berkah, bertujuan membangun kesadaran dan kepedulian kepada sesama. Sesuai instruksi dan arahan Pembina dan Ketua PP Kabupaten Malang untuk selalu eksis dalam menjalankan program -program yang sifatnya sosial kemasyarakatan,” tuturnya, Jumat (28/7/2023).
Lebih lanjut, program Jumat Berkah sendiri dilaksanakan setiap seminggu sekali. Selain Masjid, yang menjadi sasaran kegiatan sosial ini terkadang juga Yayasan Panti Asuhan, Kaum Duafa, Kaum Rentan, dan masyarakat.
“Untuk jenis Baksos yang kami lakukan tidak hanya nasi kotak, namun terkadang juga berisikan paket sembako, uang tunai, maupun bantuan-bantuan dalam bentuk lainnya. Untuk titik sasarannya Masjid, Panti Asuhan , Kaum Duafa, Kaum Rentan, maupun masyarakat yang membutuhkan bantuan. Aggarannya berasal dari Internal keluarga besar BPPH MPC PP Kabupaten Malang,” imbuhnya.
Tidak hanya eksis dalam kegiatan sosial kemasyarakatan. Namun, hingga sampai detik ini BPPH MPC PP Kabupaten Malang juga terus menunjukan trend positif dalam upaya penegakan keadilan.
“Selain rutin melakukan giat sosial kemasyarakatan, kami juga terus memberikan pelayanan, pendampingan, penyuluhan, dan pembelaan hukum. BPPH MPC PP Kabupaten Malang juga melayani konsultasi hukum gratis bagi masyarakat,” pungkasnya. (DK99/YD)