Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
Malang Pagi

Berantas Jukir Nakal, Dishub Kota Malang Perketat KTA

Dari 3.400 lebih jukir yang ada, masih banyak yang tak memiliki KTA.

by Red
29 Mei 2024
in Kota Malang
Bagikan Berita

Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra.

KOTA MALANG – malangpagi.com

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang berkomitmen untuk memberantas juru parkir (jukir) nakal yang merugikan masyarakat, dengan terus menggencarkan pembinaan bagi para jukir di Kota Malang.

Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra mengatakan, pembinaan ini telah berjalan dua kali dengan fokus utama pada pengetatan kepemilikan Kartu Tanda Anggota (KTA).

“Banyak pemahaman kalau sudah punya KTA maka berlaku seumur hidup, padahal tidak seperti itu. KTA ini berlaku sesuai dengan ketentuan, dan wajib perpanjang setiap tahun,” kata Widjaja, Senin (27/5/2024).

Ia mengungkapkan, dari 3.400 lebih jukir yang ada, masih banyak yang tak memiliki KTA. Tentu, kata Widjaja, mereka yang tak memiliki KTA dapat dianggap sebagai jukir liar.

Baca Juga :

Mantapkan Langkah Menuju Kesetaraan Gender, DPRD Kota Malang Sahkan Ranperda PUG

Mantapkan Langkah Menuju Kesetaraan Gender, DPRD Kota Malang Sahkan Ranperda PUG

15 Juli 2025
Bapenda Kota Malang Berpotensi Kehilangan PAD Rp7 Miliar

Bapenda Kota Malang Gratiskan BPHTB untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah

15 Juli 2025
13.806 Seragam Gratis SD dan SMP Mulai Disalurkan Wali Kota Malang

Wali Kota Malang Buka Peluang Bagi Sekolah Swasta untuk Ajukan Seragam Gratis

15 Juli 2025
13.806 Seragam Gratis SD dan SMP Mulai Disalurkan Wali Kota Malang

13.806 Seragam Gratis SD dan SMP Mulai Disalurkan Wali Kota Malang

15 Juli 2025
Ricuh Karnaval Sound Horeg di Mulyorejo Malang Berakhir Damai, Polisi Beberkan Kronologi

Ricuh Karnaval Sound Horeg di Mulyorejo Malang Berakhir Damai, Polisi Beberkan Kronologi

14 Juli 2025
Load More

Oleh sebab itu, penertiban perlu dilakukan untuk memastikan seluruh jukir di Kota Malang telah memiliki KTA yang resmi dari Dishub Kota Malang.

Bahkan, para jukir yang sudah memiliki KTA namun melakukan pelanggaran atau merugikan pengendara, dapat terkena tindakan tegas hingga penyitaan KTA. “Jika terbukti melakukan pelanggaran, kami dapat memberikan skorsing dan menyita KTA mereka sementara waktu,” ungkap Widjaja.

Lebih lanjut pria yang selalu berpenampilan perlente itu membeberkan, jenis pelanggaran yang kerap terjadi di lapangan di antaranya adalah pemungutan tarif melebihi ketentuan, hingga perlakuan tak menyenangkan kepada pengendara yang hendak menggunakan fasilitas parkir.

Dishub Kota Malang juga tengah menggodok sistem parkir non tunai atau menggunakan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) untuk meminimalisir banyaknya pelanggaran, sekaligus memberantas para jukir nakal. “Perubahan ini [parkir QRIS] diharapkan dapat mendukung upaya perbaikan pengelolaan parkir di Kota Malang,” ucap Widjaja. (Red)


Bagikan Berita
ADVERTISEMENT

Related Posts

Mantapkan Langkah Menuju Kesetaraan Gender, DPRD Kota Malang Sahkan Ranperda PUG

Mantapkan Langkah Menuju Kesetaraan Gender, DPRD Kota Malang Sahkan Ranperda PUG

15 Juli 2025

...

Bapenda Kota Malang Berpotensi Kehilangan PAD Rp7 Miliar

Bapenda Kota Malang Gratiskan BPHTB untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah

15 Juli 2025

...

13.806 Seragam Gratis SD dan SMP Mulai Disalurkan Wali Kota Malang

Wali Kota Malang Buka Peluang Bagi Sekolah Swasta untuk Ajukan Seragam Gratis

15 Juli 2025

...

13.806 Seragam Gratis SD dan SMP Mulai Disalurkan Wali Kota Malang

13.806 Seragam Gratis SD dan SMP Mulai Disalurkan Wali Kota Malang

15 Juli 2025

...

Ricuh Karnaval Sound Horeg di Mulyorejo Malang Berakhir Damai, Polisi Beberkan Kronologi

Ricuh Karnaval Sound Horeg di Mulyorejo Malang Berakhir Damai, Polisi Beberkan Kronologi

14 Juli 2025

...

Wali Kota Malang Tunggu Aturan Pemprov Soal Sound Horeg

Wali Kota Malang Tunggu Aturan Pemprov Soal Sound Horeg

14 Juli 2025

...

Ratusan Atlet Catur Rebut Piala Kapolresta Malang Kota di Bhayangkara Chess Day 2025

Ratusan Atlet Catur Rebut Piala Kapolresta Malang Kota di Bhayangkara Chess Day 2025

14 Juli 2025

...

Load More
Next Post
Waduh, Akun Instagram MCC Diretas!

Waduh, Akun Instagram MCC Diretas!

Diagnosa Diri Sendiri Bukan Solusi Lawan Mental Health

Diagnosa Diri Sendiri Bukan Solusi Lawan Mental Health

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin