KOTA MALANG – malangpagi.com
Warga sekitar lokasi perbaikan jembatan di Gang 5 Kelurahan Mergosono, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang nekat melintas meski berbahaya. Salah satu akun Instagram memposting foto yang memperlihatkan ada dua orang ibu-ibu melewati papan setapak di atas jembatan itu.
Staf Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP) Kota Malang, Muhammad Nurcholis mengatakan, himbauan larangan sementara waktu melintasi jembatan sudah pernah disosialisasikan.
Tentu alasannya karena faktor keselamatan. Mengingat kondisi jembatan sepanjang 35 meter ini cukup tinggi dari permukaan sungai.
Namun, masih ada masyarakat yang nekat melintas di atas jembatan. Padahal, jembatan tersebut masih terus berproses diperbaiki dan sebagian besar hanya konstruksi sementara itu.
“Sebelumnya sudah pernah kami himbau, karena konstruksi rangka jembatan itu ada yang menggunakan kayu dan besi terlihat banyak keropos, mungkin karena terkena hujan juga, sejauh ini progress perbaikannya sudah 60 persen,” kata Cholis pada Selasa (21/2/2023).
Keberadaan jembatan tersebut cukup vital dan sering digunakan warga sebagai alternatif dari Kelurahan Mergosono menuju Kelurahan Bumiayu, Kecamatan Kedungkandang, atau sebaliknya. Dia menyampaikan, jembatan itu diperkirakan rampung sekitar 1 bulan mendatang.
Cholis menjelaskan, sebelumnya jembatan itu sudah berusia cukup lama dan seiring dimakan usia terjadi kerusakan. Jembatan tersebut sementara waktu ditutup total selama masa perbaikan.
“Perbaikannya kita lakukan penguatan pada struktur rangka, yang sebelumnya ada kayu itu, kita ganti full besi, nanti untuk penutup rangka atau jalannya menggunakan plat bordes,” katanya. (YD)