PAMEKASAN-malangpagi.com
Dalam rangka menampung aspirasi masyarakat Madura untuk memelihara dan melestarikan Kebudayaan Madura Kapolres Pamekasan, Kamis (21/3/2019) menggelar konferensi pers yang diditempatkan di Gedund Bhayangkara Mapolres Pamekasan, sekitar pukul 09.00 WIB.
Dalam pertemuan dengan awak media, Kapolres Pamekasan, AKBP Teguh Wibowo,SIK, menyampaikan bahwa Kapolda Jatim menggelar Gebyar Madura pada 22 hingga 23 Maret 2019 di Pamekasan.
“Kegiatan Gebyar Madura tersebut Kepolisian Resort Pamekasan sebagai tuan rumah penyelenggara, adapun kegiatan Gebyar Madura diantaranya, Pemilihan Duta Kacong Cebbing Madura Kapolda Cup 2019 yang digelar, Jumat (22/3/2019) sekitar pukul 18.30 WIB yang bertempatkan di Odaita Hotel Pamekasan, dan untuk Gebyar Madura lomba Karapan Sapi Kapolda Cup 2019, yang digelar, Sabtu (23/3/2019) sekitar pukul 07.30 WIB di Stadion R.Soenarto Pamekasan,” jelas Kapolres.
Sementara, dalam giat Gebyar Madura tersebut merebutkan Tropi Kapolda Cup beserta hadiah uang pembinaan untuk kategori Kacong Cabbing Madura total Rp 50 juta sedangkan hadiah untuk lomba Karapan Sapi hadiah utama 2 Unit mobil dan 4 Unit sepeda motor serta hadiah door prize.
Dengan digelarnya konferensi pers Kapolres Pamekasan tersebut, AKBP Teguh Wibowo,SIK mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat Madura untuk hadir dan memeriahkan acara Gebyar Madura sekaligus melestarikan budaya Madura.
“Untuk melestarikan budaya Madura, kami berharap, seluruh lapisan masyarakat Madura untuk hadir dan memeriahkan acara Gebyar Madura,” pungkas dia.
Reporter : Mery
Editor : Putut