KOTA MALANG – malangpagi.com
Dalam rangka melanjutkan kegiatan Forkompincam Kecamatan Klojen, Kelurahan Klojen menggelar acara senam sehat di depan Balai RW V Klojen, Jumat (10/6/2022). Kegiatan tersebut juga dihadiri Camat Klojen, serta 11 Lurah di wilayah Kecamatan Klojen, juga perwakilan dari unsur TNI dan Polri.
“Kegiatan ini digelar dalam rangka melanjutkan program dari Kecamatan, yang bertujuan untuk mengangkat nilai ekonomi dan pemberdayaan UMKM masyarakat,” terang Lurah Klojen, Waluyo.
Sebagian besar peserta kegiatan senam sehat ini adalah warga yang merupakan pelaku UMKM di Kelurahan Klojen. Mulai pedagang soto, pecel, kopi, dan susu kedelai tampak di dalam barisan meramaikan acara tersebut.
Menurut Waluyo, selain dapat menjaga kesehatan tubuh dan pemberdayaan UMKM, kegiatan senam sehat ini juga mampu mengikat tali silaturahmi antar Lurah di wilayah Kecamatan Klojen, termasuk ASN, Polri, dan TNI. Bahkan dirinya menegaskan, kegiatan ini juga menumbuhkan semangat dan optimisme guna menjadikan Kecamatan dan Kelurahan Klojen lebih baik.
“Bersyukur sekali kegiatan ini berjalan lancar. Acara ini juga menjadi barometer untuk event-event atau program yang akan diadakan oleh Kelurahan Klojen ke depannya. Salah satunya adalah Pasar Minggu” ucap Waluyo.
Dengan dipandu instruktur senam profesional, kegiatan senam pagi bersama ini juga diharapkan dapat menjaga kesehatan tubuh dan menumbuhkan imunitas. “Ini adalah kegiatan rutin setiap Jumat yang saya gagas sejak 2021. Tujuannya adalah untuk penuntasan program-program pemerintah,” tambah Camat Klojen, Heri Sunarko.
Di samping itu, kegiatan senam sehat juga menjadi hiburan dan mengobati rasa kangen untuk bertegur sapa dan menjalin silaturahmi dengan kerabat dari unit kerja yang berbeda. (Yudis/MAS)