
KOTA MALANG – malangpagi.com
Peringatan Hari Ibu (PHI) digunakan oleh Calon Anggota Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Malang, Mega Wahyu Rifianti Wulandari ikut mengapresiasi Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember hari ini.
Terkait momen tersebut, untuk menggambarkan betapa besarnya kasih Ibu kepada kita. Ibu mengasihi kita seperti matahari yang terus memancarkan sinarnya tanpa mengenal lelah, tanpa mengharapkan balasan apapun.
Mega Wahyu Rifianti Wulandari mengajak masyarakat untuk menyayangi dan menghargai jasa para ibu, utamanya jika masih hidup dan bagi yang sudah tiada maka tetap mendoakannya.
“Selamat Hari Ibu kepada seluruh perempuan hebat di indonesia. Dari Doa dan belaian kasih sayang nya lah kita dapat menjadi seorang yang istimewa sampai saat ini,” ucap Mega sapa’an akrabnya kepada malangpagi.com, Sabtu (22/12/2018).

Ditambahkan juga, mari kita terus perjuangkan langkah untuk mencetak generasi penerus bangsa yang berguna dan berakhlak mulia. Aamiin.
“Kita harus memberikan apresiasi yang besar kepada kaum ibu karena merekalah salah satu penentu majunya generesi muda di masa akan datang saat ini,” ucap perempuan cantik asli malang ini.
Selain itu, ia juga mengajak warga kota Malang khususnya warga kecamatan Blimbing untuk tetap memberikan dukungan penuh kepada kaum ibu.
Mega adalah salah satu tokoh muda asal Malang yang mencalonkan diri maju sebagai calon anggota DPRD Kota Malang dari Partai NasDem melalui Daerah Pemilihan (Dapil) Blimbing.
Ia mendapat dukungan penuh dari tokoh-tokoh muda dan tokoh masyarakat Malang untuk maju bertarung di Pileg 2018 mendatang.
Pewarta: Red
Editor : Tikno