KABUPATEN MALANG, Malangpagi.com
Selaku pembina Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Divif 2 PG Kostrad, Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P M.Si, M.Tr, (Han) meresmikan Sentra Griya Kriya Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad bertempat di Gedung Griya Karya Madivif 2 Kostrad, Singosari, Kabupaten Malang, Rabu (27/11).
Sentra Griya Kriya KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad ini merupakan ide dan gagasan dari Ibu Ria Tri Yuniarto selaku Ketua Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad dengan maksud dan tujuan sebagai wadah bagi anggota Persit KCK jajaran Koorcab Divif 2 PG Kostrad untuk berkarya, menyalurkan minat dan bakat di berbagai bidang ketrampilan, belajar berkreasi serta mengembangkan kreatifitas.
Dengan diresmikanya Sentra Griya Kriya, diharapkan ibu-ibu Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad mempunyai kegiatan yang positif dalam mengisi waktu luang, dimana dapat belajar dan mengembangkan kreatifitasnya dalam berbagai keterampilan, yang diharapkan kelak dapat membuka usaha sekaligus bisa menambah penghasilan demi kesejahteraan keluarga.
Dalam sambutannya, Pangdivif 2 Kostrad menyampaikan, “Selaku pembina Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Divif 2 PG Kostrad, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dan mendukung sehingga dapat terselenggaranya acara opening Sentra Griya Kriya Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad ini,” pungkasnya.
“Saya berharap dengan diresmikannya Operasional Sentra Griya Kriya Persit ini, ibu-ibu Persit khususnya Persit KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad, dapat lebih berkarya, melatih kreatifitas serta menyalurkan bakat dan kemampuannya disini, juga melatih ibu-ibu yang lain yang mau belajar,” tambah Pangdiv.
Peresmian Sentra griya persit oleh Pangdivif 2 Kostrad ini merupakan salah satu agenda pada acara pertemuan gabungan pengurus Cabang, Ranting dan Anak Ranting sejajaran KCK Koorcab Divif 2 PG Kostrad yang di pimpin oleh Ibu Tri Yuniarto selaku Ketua Persit KCK Chandra Kirana Koorcab Divif 2 PG Kostrad.
Repoter: Doni
Editor: Ana