KOTA MALANG – malangpagi.com
Roadshow ‘Sambang Kelurahan Jilid Dua’ yang digelar Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Malang pada Rabu (22/9/2021) mengunjungi Kelurahan Kelurahan.
Kelurahan Samaan merupakan destinasi kedua roadshow ini, dari 9 kelurahan yang akan dikunjungi mulai 21 September hingga 7 Oktober 2021. Kesembilan kelurahan tersebut adalah Penanggungan, Samaan, Bumiayu, Sawojajar, Tunjungsekar, Mojolangu, Blimbing, Bandungrejosari, dan Tanjungrejo.
Tujuan roadshow Sambang Kelurahan ini adalah untuk memudahkan warga Kota Malang dalam membayar pajak, terutama Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), berupa pelayanan administrasi dan pembayaran melalui Bank Jatim.
Lurah Samaan, Anang Setiawan mengaku bahwa kegiatan ini untuk mendekatkan warga, agar tidak merasa kesulitan dalam mengurus PBB, terkait komunikasi maupun pembayarannya.
“Antusiasme warga cukup tinggi terkait pentingnya membayar pajak. Hal tersebut juga disebabkan adanya pengunduran jatuh tempo dan pemutihan denda jika membayar pajak pada kegiatan ini. Selain itu, Bapenda Kota Malang juga memberikan suvenir untuk pembayaran dalam jumlah tertentu,” paparnya.
Anang mengaku pihaknya menerima surat Bapenda Kota Malang, terkait kegiatan roadshow Sambang Kelurahan di Kelurahan Samaan, pada 17 September lalu. “Saya langsung menginformasikan kepada RT, RW, PKK, dan seluruh komunitas yang ada di Samaan,” terangnya kepada Malang Pagi.
Sementara itu, Budi, warga Samaan mengungkapkan bahwa pelayanan yang diberikan dalam kegiatan roadshow ini mempermudah warga. “Pelayanannya profesional, tepat, dan baik dalam hal mengingatkan warga untuk sadar membayar pajak,” tuturnya.
Budi berharap kegiatan serupa diadakannya kembali, karena dinilai sangat membantu dan mempermudah dalam pembayaran pajak, serta mendapatkan informasi seputar pajak. “Selain itu lokasinya juga mudah dijangkau,” pungkasnya. (Yoga/MAS)