Kabupaten Sampang, malangpagi.com
Satlantas Polres Sampang laksanakan giat sosialisasi SIM Online, Smart SIM sekaligus Program Inovasi Deleveri, Jumat (27/09/2019).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasat Lantas Polres Sampang, AKP Anita Kurdi, SH, SIK, KBO, Satlantas Polres Sampang, Ipda Siswanto SH, Kanit Laka Polres Sampang, Ipda Eko Puji Waluyo, SH dan Baur SIM Pres Sampang, Aiptu Iwan Suhadi, berlangsung dikediaman KH. Ratamtam, jalan Kramat Kelurahan Gunung Sekar, Kecamatan Kota Sampang.
Kegiatan Sosialisasi SIM Online, Smart SIM ini dipimpin langsung oleh AKP Anita Kurdi, SH, SIK selaku Kasat Lantas Polres Sampang.
Anita mengatakan, dalam giat sosialisasi SIM Online, Smart SIM dan program Inovasi Deleveri untuk terobosan / inovasi pelayanan deleveri terhadap pomohon SIM.
“Giat tersebut kami tempatkan di salah satu pemohon SIM yaitu KH. Ratamtam yang merupakan salah satu tokoh ulama di Kabupaten Sampang, selain itu untuk mendukung kebijakan perintah pimpinan yang lebih atas guna menciptakan situasi aman, lancar dan kondusif,” kata Kasat Lantas Polres Sampang.
Kemudian AKP Anita Kurdi, SH, SIK memberikan SIM Online secara simbolis kepada Pengasuh Ponpes Buk Pote’ Sampang.
Reporter : Mery
Editor : Ana