Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
  • KRIMINAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
  • KRIMINAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
Malang Pagi

Suka Cita 460 Anak Yatim di Pakisaji Dapat Santunan dari PT ACA

PT Anugerah Citra Abadi (PT ACA) kembali menggelar rangkaian Safari Ramadan bertajuk Pekan Islami ke-14 Tahun 2021.

by Red
30 April 2021
in Kabupaten Malang
Bagikan Berita

Rafi (baju putih) bersama anak-anak yatim di Kecamatan Pakisaji penerima santunan dari PT ACA. (Foto: Meta/MP)

KABUPATEN MALANG – malangpagi.com

PT Anugerah Citra Abadi (PT ACA) kembali menggelar rangkaian Safari Ramadan bertajuk Pekan Islami ke-14 Tahun 2021, yang kali ini bertempat di Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, Jumat (30/4/2021)

Dalam giat yang dihelat di Balai Desa Wonokerso ini, PT ACA membagikan paket santunan kepada 460 anak yatim dari 12 desa di wilayah Kecamatan Pakisaji. Untuk menghindari kerumunan massa, pembagian santunan dibagi dalam tiga gelombang, masing-masing terdiri dari empat desa.

Camat Pakisaji, Mumuk Hadi Martono mengucapkan terima kasih kepada Iwan Kurniawan, Presiden Direktur PT ACA, yang setiap tahun memberikan bantuan kepada anak-anak yatim piatu di Kabupaten Malang, termasuk Kecamatan Pakisaji yang dipimpinnya.

“Hari ini ada 460 anak yatim dari 12 desa mendapat santunan dari PT ACA, yang dikoordinasi oleh Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Pakisaji. Mereka senang sekali karena mendapat tas baru dan uang saku,” jelasnya.

Baca Juga :

Universitas Muhammadiyah Malang Lantik 5 Wakil Rektor Perkuat Manajemen Universitas

Universitas Muhammadiyah Malang Lantik 5 Wakil Rektor Perkuat Manajemen Universitas

6 April 2024
UMM Ingin Ciptakan Hubungan Pers di Luar Alam Sadar

UMM Ingin Ciptakan Hubungan Pers di Luar Alam Sadar

27 Maret 2024

Perdana, UMM Kukuhkan Gelar Guru Besar Anumerta

10 Maret 2024

Sekum PP Muhamaddiyah Serukan Bermuhammadiyah dengan Kepedulian Sosial

9 Maret 2024
Tingkatkan Guru Besar Bidang Pertanian dan Peternakan, UMM Kukuhkan 2 Guru Besar

Tingkatkan Guru Besar Bidang Pertanian dan Peternakan, UMM Kukuhkan 2 Guru Besar

2 Maret 2024
Load More
Lurah Wonokerso, Danramil 0818/07, dan Camat Pakisaji bersama anak-anak yatim di Kecamatan Pakisaji penerima santunan dari PT ACA. (Foto: Dar/MP)

Mumuk juga memuji penyelenggaraan acara hari ini yang disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. “Seperti yang kita lihat bersama, seluruh peserta mengenakan masker dan menjaga jarak. Tadi di pintu masuk pun mereka mencuci tangan terlebih dahulu menggunakan hand sanitizer,” terangnya.

Sementara itu, perasaan senang diungkapkan Rafi (12), salah satu anak penerima santunan dari PT ACA. “Senang sekali dapat tas baru, sajadah, dan uang saku. Makanan ringannya juga banyak sekali. Nanti malam sajadahnya mau langsung dipakai buat tarawih,” tutur siswa MTs KH Hasyim Asy’ari Sutojayan Pakisaji itu.

Acara yang dipandu oleh ibu-ibu Fatayat NU Kecamatan Pakisaji itu turut dihadiri Danramil 0818/07 Pakisaji, perwakilan Polsek setempat, dan seluruh Kepala Desa di wilayah Kecamatan Pakisaji.

 

Reporter : MA Setiawan

Editor : Redaksi

 

 


Bagikan Berita
Tags: #Pekan IslamiadvertorialBulan RamadanBulan Suci RamadanDesa WonokersoKabupaten MalangKecamatan PakisajiPT ACAPT Anugerah Citra AbadiSafari Ramadan
ADVERTISEMENT

Related Posts

Insisiasi GSD, PAC PP Dampit Dorong Pola Hidup Sehat dan Ekonomi Lokal

Insisiasi GSD, PAC PP Dampit Dorong Pola Hidup Sehat dan Ekonomi Lokal

18 Januari 2026

...

SMA Taruna Nusantara Kampus Malang Diresmikan, Presiden Prabowo Tekankan Penguasaan Iptek

SMA Taruna Nusantara Kampus Malang Diresmikan, Presiden Prabowo Tekankan Penguasaan Iptek

13 Januari 2026

...

Hadapi Putaran Kedua BRI Super League, Arema FC Resmi Rekrut Winger Asal Brasil Gabriel Silva

Hadapi Putaran Kedua BRI Super League, Arema FC Resmi Rekrut Winger Asal Brasil Gabriel Silva

13 Januari 2026

...

Arema FC Akhiri Tren Negatif di Kandang Usai Tekuk Persik Kediri 2-1

Arema FC Akhiri Tren Negatif di Kandang Usai Tekuk Persik Kediri 2-1

11 Januari 2026

...

Pastikan Hak Kesehatan Warga, Bupati Malang Bantu Pengobatan Anak Hidrosefalus

Pastikan Hak Kesehatan Warga, Bupati Malang Bantu Pengobatan Anak Hidrosefalus

18 November 2025

...

Bupati Malang Tinjau Lokasi Angin Puting Beliung di Dau, Siapkan Dana BTT untuk Bantu Warga

Bupati Malang Tinjau Lokasi Angin Puting Beliung di Dau, Siapkan Dana BTT untuk Bantu Warga

3 November 2025

...

Puting Beliung Terjang Desa Sumbersekar Dau Malang, BPBD Tetapkan Status Darurat 7 Hari

Puting Beliung Terjang Desa Sumbersekar Dau Malang, BPBD Tetapkan Status Darurat 7 Hari

3 November 2025

...

Load More
Next Post
Pemuda Pancasila Blimbing Ajak Jadikan Momentum Ramadan untuk Lebih Peduli Sesama

Pemuda Pancasila Blimbing Ajak Jadikan Momentum Ramadan untuk Lebih Peduli Sesama

May Day 2021, Serikat Buruh Kabupaten Malang Tidak Akan Turun ke Jalan

May Day 2021, Serikat Buruh Kabupaten Malang Tidak Akan Turun ke Jalan

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin