
SAMPANG – malangpagi.com
Saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di setiap kecamatan, Bupati Sampang H Slamet Junaidi selalu menekankan untuk berinovasi menuju desa dan kelurahan yang mandiri.
Seperti ketika Musrenbang di Kecamatan Sampang, Senin(15/2/2021), Bupati Sampang menyampaikan bahwa pihaknya berupaya menampung dan merealisasikan semua usulan desa dan kelurahan, baik dari sektor sosial, ekonomi, budaya maupun insfrastruktur.
“Segala upaya kita lakukan untuk mewujudkan janji kita. Pandemi Covid-19 berdampak banyaknya anggaran yang terpangkas hingga 50 persen, sehingga berpengaruh terhadap konsep yang sudah direncanakan,” jelasnya.
H Slamet Junaidi kemudian menyebutkan salah satu contoh alokasi anggaran di sektor peningkatan pelayanan terhadap masyarakat, melalui pengadaan Mobil Desa di 11 Desa di Kecamatan Sampang. “Khusus Desa Mandangin berupa kapal atau perahu mesin berkapasitas besar. Sedangkan untuk kelurahan masih akan dialokasikan dari pos anggaran lainnya,” ujarnya.
“Kami berupaya memberikan yang terbaik untuk kemajuan dan pembangunan Kabupaten Sampang,” imbuh Haji Idi, panggilan akrabnya. Pihaknya mengaku akan mendahulukan usulan dan program prioritas yang berazaskan kebutuhan masyarakat dan manfaat yang dihasilkan.
“Kami ingin semua desa dan kelurahan menciptakan inovasi di segala bidang. Maksimalkan dana desa untuk menuju desa yang mandiri dan produktif. Pemkab Sampang pasti akan mendukung apabila embrio inovasi sudah tercipta,” pungkas Bupati Sampang.
Reporter : Widodo
Editor : MA Setiawan