Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
Malang Pagi

Ketua DPRD Kota Malang: PDLN Hanya Rakor dan Sosialisasi

Peningkatan Kapasitas DPRD itu ada dua yakni melalui Perjalanan Dinas Dalam Negeri dan Perjalanan Dinas Luar Negeri (PDLN).

by RedMP.
31 Maret 2024
in Kota Malang
Bagikan Berita

Anggota DPRD Kota Malang periode 2019 hingga 2024. (Foto: Dok. DPRD Kota Malang)

KOTA MALANG – malangpagi.com

Ketua DPRD Kota Malang, I Made Rian Diana Kartika meluruskan berita yang sempat beredar tentang rencana anggota DPRD Kota Malang yang akan melakukan Perjalanan Dinas Luar Negeri (PDLN) ke Eropa.

Politisi PDI Perjuangan tersebut mengungkapkan bahwa DPRD melakukan Rapat Koordinasi (Rakor). “Namanya Rakor itu Rapat Koordinasi tentang sosialisasi Pelaksanaan Dinas Luar Negeri (PDLN). Di sini yang kami bahas adalah peningkatan kapasitas. Dan peningkatan kapasitas DPRD itu ada dua yakni melalui Perjalanan Dinas Dalam Negeri dan PDLN,” ungkap Made kepada awak media saat ditemui usai Rapat Paripurna Peringatan HUT Ke 110 Kota Malang, Sabtu (29/3/2024).

Dikatakannya, bahwa selama ini anggota dewan periode 2019 hingga 2024 belum pernah menganggarkan dan dilibatkan untuk PDLN. “Di tahun 2019 dan 2020 tidak mungkin dianggarkan karena adanya Covid-19. Begitu pula, di tahun 2021 juga tidak dianggarkan karena masih pandemi. Untuk tahun 2022 kami tidak mau. Kemudian, tahun 2023 kami tetap tidak mau,” beber politisi asal Bali tersebut.

Akhirnya, agar tidak menjadi pertanyaan anggota dewan, dijelaskan Made, pihaknya sosialisasikan tentang teknis PDLN. “Ternyata dibutuhkan perjalanan panjang. Tidak sama dengan Perjalanan Dinas Dalam Negeri. Pertama harus izin Walikota, kedua diteruskan ke Gubernur (Provinsi) kemudian ke Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri). Apabila dalam prosesnya, tidak diizinkan ke tiga lembaga tersebut. Atau Walikota oke, Provinsi oke tetapi Kemendagri tidak mengizinkan itu pun tidak bisa dilaksanakan,” bebernya.

Baca Juga :

Serap Aspirasi Wanedi, Warga Desak Peningkatan Kualitas Infrastruktur di Kota Malang

Serap Aspirasi Wanedi, Warga Desak Peningkatan Kualitas Infrastruktur di Kota Malang

8 Februari 2024
Minim Anggaran, Proyek Jalan Tembus Jonge-Sulfat Akan Dikerjakan di 2024

Minim Anggaran, Proyek Jalan Tembus Jonge-Sulfat Akan Dikerjakan di 2024

29 Desember 2023
Membuka Keran APBD Kota Malang untuk Pendidikan Anak

Enam Fraksi DPRD Kota Malang Beri Masukan Ranperda Kota Layak Anak

19 Januari 2023
Membuka Keran APBD Kota Malang untuk Pendidikan Anak

Membuka Keran APBD Kota Malang untuk Pendidikan Anak

19 Januari 2023
Jubir Banggar DPRD Kota Malang Beberkan 17 Rekomendasi Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2021

Jubir Banggar DPRD Kota Malang Beberkan 17 Rekomendasi Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2021

7 Juli 2022
Load More

Made menegaskan, dalam Rakor yang dilakukan, dirinya menyampaikan maksimal 15 orang. “Jadi tidak benar 45 orang akan berangkat itu, tidak boleh aturannya. Jadi maksimal yang akan berangkat itu 15 orang,” jelas Made.

“Dan itu pun tidak mungkin kami lakukan, karena kami melihat dari sisi efektivitas dan pembahasan materi yang kami dapatkan kurang memadai. Dari sisi bahasa pasti kami akan kesulitan walaupun disisi lain ada penerjemahannya. Lebih baik kami hadirkan di sini, walaupun secara pelaksanaan kita harus menanggung narasumber dari luar,” papar Made.

Kemudian, Ia menjelaskan yang sifatnya bukan peningkatan kapasitas tapi penerimaan undangan. “Misalkan, kami diundang oleh negara yang sudah bekerjasama dengan Kota Malang. Seperti yang dilakukan oleh Pak Sutiaji kemarin itu pun maksimal hanya 4 orang saja yang berangkat. Tidak boleh lebih dari 4 orang, karena unsur pimpinan mewakili pimpinan. Yang diundang kan pimpinan, jika pimpinan tidak berangkat bisa menugaskan pada ketua komisi, ketua fraksi atau anggota yang sifatnya punya kapasitas di situ,” tuturnya.

Made kembali menegaskan, tidak benar 45 orang akan tour ke Eropa. “Itupun hanya Rakor, dan sekarang jadi tahu dan dari sisi penyerapan anggaran sebenarnya sangat tidak menguntungkan,” imbuhnya.

Menurut Made, lebih baik DPRD melakukan peningkatan kapasitas ke Jakarta daripada harus ke Itali atau Inggris. “Jika ke luar negeri, itu lebih banyak pada anggaran tiket pesawat yang tinggi, hotel yang tinggi dan biaya hidup yang tinggi. Sehingga kami mengubah pola, lebih baik kami menghadirkan narasumbernya saja. Artinya perjalanan dinas untuk peningkatan kapasitas sudah pasti tidak. Namun, jika undangan kami pertimbangkan. Itu pun harus didampingi oleh Pemerintah Kota,” papar Made.

“Misalkan Disporapar diundang atau Diskoperindag diundang harus ada pendampingan. Itu sifatnya menghadiri undangan dan anggarannya memang ada,” kata Made.

Pihaknya menekankan bahwa dalam Rapat Pimpinan Fraksi disepakati bahwa anggota legislatif tidak akan melakukan peningkatan kapasitas 15 orang anggota dewan ke luar negeri.

“Itu peningkatan kapasitas 15 orang bukan 45 orang. Jadi terbagi menjadi tiga gelombang 15 orang, lalu 15 orang dan terakhir 15 orang. Jadi, sebanyak tiga gelombang. Berarti masih tetap ada yang stay. Tetapi itu tidak akan kami lakukan. Kemungkinan yang akan kita ambil jika ada undangan. Itu pun hanya 4 orang yang boleh berangkat dan sampai sekarang belum ada,” pungkas Made. (Har/YD)


Bagikan Berita
Tags: DPRD Kota MalangPDLN
ADVERTISEMENT

Related Posts

Porprov IX Jatim 2025 Siap Dibuka, Kota Malang Akan Suguhkan Pertunjukkan Spektakuler

Porprov IX Jatim 2025 Siap Dibuka, Kota Malang Akan Suguhkan Pertunjukkan Spektakuler

25 Juni 2025

...

Louisa Antoinette Anabella, Bintang Muda Basket Kota Malang yang Mencuri Perhatian di Porprov Jatim IX

Louisa Antoinette Anabella, Bintang Muda Basket Kota Malang yang Mencuri Perhatian di Porprov Jatim IX

24 Juni 2025

...

Pembunuhan Wanita Muda di Losmen Sukun Terungkap, Pelaku Ditangkap Lima Hari Usai Kejadian

Pembunuhan Wanita Muda di Losmen Sukun Terungkap, Pelaku Ditangkap Lima Hari Usai Kejadian

23 Juni 2025

...

Tim Basket Putri Kota Malang Raih Perak Usai Laga Sengit Lawan Surabaya di Final Porprov Jatim IX

Tim Basket Putri Kota Malang Raih Perak Usai Laga Sengit Lawan Surabaya di Final Porprov Jatim IX

23 Juni 2025

...

Taklukkan Persaid Jember di Final Sepak Bola Amputasi Kapolresta Cup 2025, Persama Malang Angkat Piala

Taklukkan Persaid Jember di Final Sepak Bola Amputasi Kapolresta Cup 2025, Persama Malang Angkat Piala

22 Juni 2025

...

Sempat Ricuh, Kota Malang Pastikan Tiket 8 Besar Usai Taklukkan Bojonegoro 2-0 di Porprov Jatim IX

Sempat Ricuh, Kota Malang Pastikan Tiket 8 Besar Usai Taklukkan Bojonegoro 2-0 di Porprov Jatim IX

21 Juni 2025

...

Pemkot Malang Pertimbangkan Efektivitas dan Pengawasan dalam Penerapan WFA bagi ASN

Pemkot Malang Pertimbangkan Efektivitas dan Pengawasan dalam Penerapan WFA bagi ASN

21 Juni 2025

...

Load More
Next Post
Inflasi Kota Malang Tinggi, DPRD Desak Turunkan Harga

Inflasi Kota Malang Tinggi, DPRD Desak Turunkan Harga

Buku Spektrum Kota Malang Edisi Khusus Satu Abad Stadion Gajayana Malang Disetujui Pj Walikota Malang

Buku Spektrum Kota Malang Edisi Khusus Satu Abad Stadion Gajayana Malang Disetujui Pj Walikota Malang

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin