KOTA MALANG – malangpagi.com
Pemuda Pancasila Kota Malang, di bawah komando H. Agus Sunar Dewa Brata, SH, menggelar Bakti Sosial (Baksos) di Wisata Kampung Topeng Tlogowaru, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Jumat (23/20/2020).
Koordinator Lapangan (Korlap) acara tersebut, Koko Putra Tri Prayoga menyampaikan, kegiatan baksos berawal undangan dari Tithek Tenger binaan Djoko Rendi, perihal kolaborasi kegiatan Baksos dan Wilujengan.
“Untuk hari ini, kita lakukan baksos. Melalukan penyemprotan disinfektan ke seluruh wilayah Wisata Kampung Topeng. Ada sekitar kurang lebih 50 rumah warga serta penampungan lansia dan cacat mental yang kita semprot,” papar Koko kepada Malang Pagi.
Selain itu, dilakukan juga pembagian 200 masker gratis kepada warga sekitar.
Di giat kali ini, PP Kota Malang menurunkan sekitar 100 personel. Setelah merampungkan bersih-bersih Wisata Kampung Topeng, kegiatan dilanjutkan dengan mengecat ulang sejumlah topeng yang warnanya mulai memudar.
“Kami berharap sinergi PP Kota malang dengan para budayawan dapat berkelanjutan. Kearifan budaya lokal harus dirawat dan dilestarikan, agar tidak punah dan tergerus budaya asing,” ujar pria yang menjabat sebagai Wakil Ketua BPPH PP ini.
Di saat yang sama, founder Tithek Tenger, Djoko Rendi mengaku memang ada keinginan untuk menghidupkan kembali Wisata Kampung Topeng. Karena sejak awal merebaknya wabah Covid-19, kampung wisata tersebut juga berhenti beroperasi.
“Di Wisata Kampung Topeng ini ada tempat penampungan dan pembinaan lansia. Kebetulan, Tithek Tenger sendiri sudah menjalin kerja sama yang baik dengan pengelola setempat. Wisata Kampung Topeng merupakan sarana edukasi dan literasi, selain itu menuju ke ekonomi kreatif,” tandas Djoko.
Sabtu paginya (24/10/2020), di Wisata Kampung Topeng juga akan melaksanakan kegiatan budaya lain, yaitu Wilujengan. Rencananya, acara tersebut akan dihadiri tokoh-tokoh seniman budaya Kota Malang, ormas, komunitas, mahasiswa, dan sejumlah pejabat daerah.
Reporter : Doni Kurniawan
Editor : MA Setiawan