Kota Malang, Malangpagi.com
Komunitas Wong Gemblong merupakan suatu perkumpulan orang-orang yang melebur manunggal menjadi satu dalam satu hubungan persaudaraan, terdiri dari berbagai profesi.
Bersama para relawan yang terdiri dari, Seknas, Projo, Warung Budaya mengadakan tasyakuran dan nobar pelantikan Presiden dan Wapres. Bertempat di Warung Budaya Ruko Shanghai 2 no. 6 Sawojajar, Kota Malang, Minggu (20/10/2019) siang.
Ferry Irawan (Mbah Samber) perwakilan dari Seknas Jokowi Malang Raya menyampaikan, selamat dan sukses atas pelantikan Joko Widodo dan Amin Ma’ruf sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.
“Selamat atas pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, mari kedepannya kita tetap terus kawal dan hormati segala yang telah menjadi amanah konstitusi ini, saya sangat berterima kasih atas aspresiasi seluruh warga Malang Raya yang telah memperjuangkan dan memenangkan pada pilpres lalu,” tandasnya.
Imam Muslickh mengatakan, sekarang sudah tidak ada 01 maupun 02 yang ada 03 yaitu persatuan dan kesatuan Indonesia.
“Kita semua satu dalam sebuah kebhinnekaan dan persaudaraan, semoga Republik Indonesia selalu tetap rukun dan damai sejahtera selamanya,” ungkap MC dengan penuh semangat itu.
Diakhir acara, Gus M. Samiaji Rahmatulloh Art memotong tumpeng dan berpesan semoga pemimpin bangsa ini benar-benar amanah.
Repoter : Doni
Editor : Ana