Malang – Kembali Arif Darmawan terpilih kedua kalinya sebagai Ketua DPC Partai Demokrat kota Malang, diikuti gerbong Pengurus Partai Demokrat kota Malang periode 2017-2022, yang dilantik oleh Sekretaris DPD Partai Demokrat Jatim Renville Antonio, di Mamah Sum Gendut, jalan Pahlawan TRIP, Malang, Minggu (26/11/2017).
Kepengurusan DPC Partai Demokrat kota Malang periode 2017-2022 ini sekaligus sebagai persiapan Pilwali 2018 dan Pilgub Jatim, untuk semakin mengokohkan kans Partai Demokrat. “Siapapun calon yang direkom dan diamanahkan oleh DPP Partai Demokrat harus dijalankan sepenuhnya. Tentunya dengan menggalang koalisi dengan partai, untuk kemenangan bersama membangun bangsa dan negara,” jelas Sekretaris DPD Partai Demokrat Jatim Renville Antonio, kepada awak media, usai pelantikan.
Disinggung tentang pengusungan calon N1 dan N2 kota Malang, Renville menjawab diplomatis. “Sementara kami menggalang koalisi dengan partai lain untuk menentukan siapa calon yang kita usung dalam Pilwali setelah deklarasi nanti. Tentang Pilgub sesuai rekomendasi DPP kita memastikan mengusung pasangan Khofifah-Emil, dan kita terbuka untuk berkoalisi dengan partai lainnya. Sebenarnya target kami untuk Pemilu, melalui tahapan-tahapan ini untuk meningkatkan kursi,” ungkap Renville.
Sementara itu, Ketua terpilih DPC Partai Demokrat kota Malang periode 2017-2022, Arif Darmawan, mengatakan saat ini masih belum menentukan siapa calon tunggal yang diusung dalam Pilwali. “Yang berminat dan sudah mendaftar kan sudah ada. Tapi rekomendasi dari DPP kan belum turun, jadi masih ada waktu sebelum masa pendaftaran akhir 15 Desember 1017,” jelas Arif.
Sedangkan Walikota Malang HM Anton Anton mengucapkan selamat atas Kepengurusan DPC Partai Demokrat kota Malang periode 2017-2022. “Harapannya ada sinergisitas antar partai di kota Malang, untuk bersama membangun kota Malang. Dengan visi misi yang sama yaitu mensejahterakan masyarakat kota Malang. Meski terkadang perbedaan itu ada, namun bisa berjalan kondusif, sebagai bagian pelaksanaan demokrasi. Selamat atas kepengurusan DPC Partai Demokrat yang baru,” ujar Abah Anton, dalam sambutannya