Malang Pagi
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • OPINI
  • GAYA HIDUP
  • BERITA DUKA
No Result
View All Result
Malang Pagi

Sutiaji Hadiri Gelar Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Jatim di Rampal

by Red
30 April 2019
in Global
Bagikan Berita

Sutiaji hadiri gelar Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Jatim di Rampal.

KOTA MALANG – malangpagi.com

Walikota Malang, Sutiaji mendukung tagline dari Gubernur Khofifah bahwa jika kita melindungi alam maka alam juga akan melindungi kita. Hal tersebut disampaikan oleh Sutiaji pada saat menghadiri Gelar Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Jatim di lapangan Rampal, Malang.

“Saat ini malang juga telah menjadi salah satu kota yang rawan akan bencana, namun melalui kegiatan semacam ini maka akan memberi literasi pada masyarakat bahwa bencana itu bisa datang kapan saja dan di mana saja,” ujar Sutiaji, Selasa (30/4/2019).

Namun, patut kita syukuri bersama, lanjut Sutiaji bahwa beberapa kelurahan di Kota Malang telah masuk menjadi kelurahan dengan kategori tanggap bencana dan menjadi kelurahan siaga, sehingga jika sewaktu-waktu akan terjadi bencana maka kita sudah dapat dengan segera mencegah dan mengatasinya.

Sementara, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengajak masyarakat untuk menghindari penggunaan plastik sekali pakai. Tujuannya untuk menjaga alam, sekaligus mengurangi limbah sampah plastik di negeri ini. Apalagi, Indonesia merupakan supplier atau penyumbang sampah plastik terbesar kedua di dunia yang dibuang ke lautan.

Baca Juga :

Walikota Malang Terbitkan Surat Edaran Pelaksanaan PPKM. Apa Isinya?

Walikota Malang Terbitkan Surat Edaran Pelaksanaan PPKM. Apa Isinya?

10 Januari 2021
DPC MOI Malang Raya Terbentuk. Darsono Diberi Mandat Menjadi Ketua

Kota Malang Siap Gelar PPKM, Alias PSBB Versi Lunak

9 Januari 2021
Resmikan e-Parking, Sutiaji Singgung Korupsi Terbanyak Terjadi di Sektor Pendapatan

Resmikan e-Parking, Sutiaji Singgung Korupsi Terbanyak Terjadi di Sektor Pendapatan

4 Januari 2021
Gubernur Khofifah Positif Terinfeksi Covid-19

Gubernur Khofifah Positif Terinfeksi Covid-19

2 Januari 2021
Dadakan! Kota Malang Berlakukan Jam Malam Lagi

Dadakan! Kota Malang Berlakukan Jam Malam Lagi

29 Desember 2020
Load More

“Mari kita declare bersama, bahwa kita akan memberikan support, dan pencerdasan kepada seluruh pengguna plastik di Jatim, untuk menghindari penggunaan sampah plastik di Jawa Timur,” kata Gubernur Khofifah.

Untuk mengurangi sampah plastik dapat dimulai dari diri sendiri dan lingkungan terdekat. Diantaranya kepada ibu-ibu yang biasa berbelanja di pasar agar mengganti plastik dengan tas besar. Namun jika terbiasa menggunakan plastik, maka sedapat mungkin untuk menggunakan plastik yang sama saat berbelanja hari ini, besok, dan seterusnya.

Gubernur Khofifah juga menegaskan perlunya kerjasama dari seluruh pihak, baik bupati/walikota, Pemprov Jatim, serta pemerintah pusat, dalam hal ini Kementerian PUPR untuk membuat perencanaan terukur guna menangani problem banjir di Jatim. Sebab, banjir merupakan bencana alam tertinggi di provinsi ini.

Agar problem itu cepat tertangani, lanjut Khofifah, maka tugas bupati/walikota adalah membebaskan lahan, kemudian anggaran untuk membuat plengesengan berasal dari Dirjen Sumber Daya Air Kementerian PUPR. Sehingga air banjir bisa dialirkan ke laut, sebab selama ini upaya mengurangi banjir hanya disedot lewat pompa, namun belum bisa dialirkan ke laut.

Melalui kegiatan itu pula, telah diserahkan piagam penghargaan Juara Kedua Lomba Pemasangan Tenda BPBD se Jawa Timur dalam rangka jambore daerah BPBD dan Hari Kesiapsiagaan Bencana Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 dari Gubernur Khofifah kepada BPBD Kota Malang.

 

 

 

 

Reporter: Red

Editor     : Tikno


Bagikan Berita
Tags: #Gubernur#Humas Pemkot Malang#Kesiapsiagaan BencanaWalikota
ADVERTISEMENT

Related Posts

Turnamen Tenis Open di Malang Jadi Ajang Pemanasan Jelang Porprov Jatim 2025

Turnamen Tenis Open di Malang Jadi Ajang Pemanasan Jelang Porprov Jatim 2025

8 Juni 2025

...

Selamat Istirahat Bersama Bapa di Surga, Paus Fransiskus

Selamat Istirahat Bersama Bapa di Surga, Paus Fransiskus

21 April 2025

...

IDI Bakal Sanksi Tegas Dokter di RS Malang yang Lecehkan Pasien

IDI Bakal Sanksi Tegas Dokter di RS Malang yang Lecehkan Pasien

17 April 2025

...

Gedung DPRD Kota Malang Dibakar Ratusan Massa Aksi Demo Tolak UU TNI

Gedung DPRD Kota Malang Dibakar Ratusan Massa Aksi Demo Tolak UU TNI

23 Maret 2025

...

Gelar Gebyar UMKM, Pj Wali Kota Malang Dorong UMKM Naik Kelas

28 Desember 2024

...

Polres Malang Gelar Pra Rekonstruksi Kecelakaan di Tol Pandaan-Malang

Polres Malang Gelar Pra Rekonstruksi Kecelakaan di Tol Pandaan-Malang

28 Desember 2024

...

Saling Bertemu, Pj Wali Kota Malang dan Wahyu Hidayat Tunjukkan Teladan Positif

Saling Bertemu, Pj Wali Kota Malang dan Wahyu Hidayat Tunjukkan Teladan Positif

25 Desember 2024

...

Load More
Next Post
Dialog Publik, Kota Malang Darurat Infrastruktur Ekonomi

Dialog Publik, Kota Malang Darurat Infrastruktur Ekonomi

Korban Tenggelam Di Pantai Selatan, Satu Orang Berhasil Ditemukan

Korban Tenggelam Di Pantai Selatan, Satu Orang Berhasil Ditemukan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT
  • Tentang Kami
  • Pedoman Siber
  • Redaksi

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERITA
  • MALANG RAYA
  • EKONOMI BISNIS
  • OLAHRAGA
  • OTOMOTIF
  • GAYA HIDUP

©2018 - 2024 Malang Pagi. Hak cipta dilindungi undang-undang.

× Chat Admin