
KOTA MALANG, Malangpagi.com
Mengulas seni dan budaya tentu tak akan ada habisnya, apalagi seni budaya khas Malang. Salah satunya adalah Tari Topeng Bapang. Kewajiban kita bersamalah untuk menjaga dan melestarikan seni budaya asli Malang.
Terlepas dari semua ini, antusias masyarakat menanggapi positif. Terutama para generasi milineal saat ini. Terbukti dengan rutinitas mereka mengikuti edukasi dan pelatihan pada salah satu wadah di Pasar Seni Bareng Kota Malang.
Djoko Rendi selaku pegiat seni dan budaya mengatakan, di Pasar Seni Bareng ini bukan hanya kita adakan latihan, tapi pelaku tari pun diberikan edukasi dan pemahaman. Salah satunya Tari Topeng Bapang.
“Tari Topeng Bapang merupakan sebuah gambaran seseorang pemuda dari seberang yang gagah, pemberani, jujur dan pantang menyerah. Jayasentiko begitulah sosok tokoh ini disebut. Sedang di Malang Jawa Timur sendiri sosok tokoh dalam drama tari topeng disebut Bapang,” paparnya.
Lanjut Randi, mata lebar jelas nampak jelas dalam bentuk topeng. Sedang untuk gerakan salah satu kaki diangkat keatas, tangan merentang ke kanan dan kiri serta melebar menandakan sosok bapang berkarakter gagah, ulasnya pada malangpagi.com.
Pentingnya edukasi seni tari kepada kalayak masyarakat. Didalam sebuah seni tari mengandung nilai nilai makna filsafat yang sangat tinggi. Pasar Seni Bareng merupakan wadah ekspresi dalam karya bagi pelaku pegiat seni dan juga ekonomi kreatif.
Reporter: Doni
Editor: Ana